TVS Motor Company Indonesia merilis TVS Ntorq 125 Race XP Play Smart di Jakarta, Rabu (15/6/2022). Skutik sporty ini meramaikan pasar roda dua di kelas 125 cc.
TVS membekali dua fitur yang hanya dimiliki motor terbaru TVS ini. Bila dibandingkan dengan motor se kelasnya belum terpasang di pabrikan lain.
"TVS Ntorq 125 Race XP telah mendefinisikan ulang keinginan konsumen skuter di Indonesia dengan menciptakan pengalaman berkendara yang menarik, bertenaga, dan terhubung bagi para komuter," ujar Presiden Direktur, PT TVS Motor Company Indonesia, J Thangarajan dalam keterangannya dikutip, Kamis (16/6/2022).
Fitur pertama dari TVS Ntorq 125 Race XP Playsmart ialah mode berkendara. Biasanya fitur ini hanya tersedia pada motor listrik, atau motor gede.
Dua model berkendara untuk menghasilkan performa dan konsumsi bahan bakar yang berbeda. Skuter ini menyediakan mode balap (racing) bagi pengendara yang menyukai kecepatan, dengan tenaga tambahan. Pelanggan juga dapat menggunakan 'street mode' untuk berkendara sehari-hari dalam kondisi berkendara yang normal dan wajar, sehingga memungkinkan penggunaan bahan bakar yang lebih efisien.
![]() |
Menariknya mode berkendara dapat diubah menggunakan perintah suara melalui aplikasi, hanya jika kecepatannya kurang dari 5 km/jam. Selain itu bisa diganti juga lewat sakelar pada speedometer dan dan panel indikator lewat Aplikasi TVS Connect.
TVS mengklaim menghasilkan akselerasi terbaik di kelasnya, yakni 0-60 ditempuh dalam 8,6 detik. Sementara figur tenaga 10,06 bhp dan kecepatan maksimal di atas 98 km/jam.
TVS juga telah mengembangkan sistem pasokan bahan bakar injeksinya, yakni RT-Fi (Race Tuned Fuel injection) dan ET-Fi (Ecothrust Fuel injection).
Motor di kelas 125 cc ini juga punya fitur konektivitas. ). Fitur ini memungkinkan konsumen untuk berinteraksi dengan skutik ini melalui perintah suara yang diberikan pada aplikasi TVS SMARTXONNECT melalui perangkat yang terhubung seperti headphone Bluetooth, headphone berkabel atau helm yang terhubung dan dilengkapi Bluetooth.
Bicara desaian, motor ini disebut terinspirasi oleh desain pesawat siluman. Punya gaya agresif dan tajam dengan lampu depan khas dan lampu rem atau stoplamp LED.
Khusus TVS Ntorq 125 Race XP menguatkan identitasnya di dunia balap dengan tema warna dan grafis yang terinspirasi dari arena balapan, dan roda berkelir merah.
Harga motor ini ditawarkan dengan banderol Rp 21 juta, tapi konsumen mendapatkan promo di Jakarta Fair Kemayoran dengan harga Rp 19,9 juta. Sebagai pembanding motor skutik sporty 125 cc Honda Vario 125 saat ini dijual mulai Rp 22.009.000 (CBS) dan Rp 22.920.000 (CBS-ISS).
Simak Video "Pilihan Motor Matic Baru, TVS Ntorq 125 Race XP Play Smart"
[Gambas:Video 20detik]
(riar/din)
Komentar Terbanyak
Melihat Deretan Mobil dan Motor Arteria Dahlan
Mobil Arteria Dahlan Sempat Bikin Heboh: Pakai Pelat Polri
Rossi Pernah Sebut Marquez 'Biang Masalah' di MotoGP, Kini Banyak yang Percaya?