All New CBR150R tampil makin agresif. Motor sport fairing 150 cc kini mirip dengan sang kakak, Honda CBR250RR. Tapi, keputusan Honda ini sudah berdasarkan riset konsumen di Indonesia lho.
Motor yang dijual mulai dari Rp 35,9 juta (OTR Jakarta) punya lekukan tajam pada body, fascia, hingga buntutnya. Nuansa big bike sangat kental berkat berbagai ubahan pada hampir semua sisi, terutama didapat dari lampu-lampu LED bertumpuk yang mengadopsi DNA CBR250RR.
Direktur Pemasaran PT Astra Honda Motor (AHM) Thomas Wijaya mengatakan perubahan pada All New CBR150R saat ini didasarkan dengan kebutuhan konsumen motor sport 150 cc yang ingin merasakan sensasi pada motor gede (moge).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Survei kita ke konsumen menginginkan, meskipun cc 150 tapi pengen feel-nya nuansa big bike, jadi motor sport besar," kata Thomas Wijaya saat konferensi pers virtual, Selasa (13/1/2021).
Bahasa desain ini diterapkan ke seluruh CBR Series. Meski terlihat sama di tiap-tiap modelnya, tetapi sebetulnya tidak 100 persen demikian.
![]() |
"Kedua, adanya pengembangan dari DNA brand CBR sendiri, kita lihat pengembangan desain, dan kebutuhan konsumen pengen seperti rasa moge. Kita mengembangkan desainnya inline dari CBR series."
Baca juga: Honda PCX 160 Cocok di Indonesia? |
"Dari entry level hingga sampai nanti punya dream bike punya 600 atau 1.000 cc, itu punya step-upnya," ujar Thomas.
Adapun Fitur Assist/ Slipper Clutch kini menjadi bagian dari All New CBR150R yang sanggup meningkatkan sensasi berkendara menyenangkan. Slipper Clutch berfungsi mencegah ban belakang selip yang disebabkan oleh engine brake saat penurunan gigi secara ekstrem. Melalui pengaplikasian fitur ini, pengendara juga dapat merasakan pengoperasian kopling yang jauh lebih ringan.
All New CBR150R juga dibekali Anti-lock Braking System (ABS) yang disertai Emergency Stop Signal (ESS). Fitur ESS ini sudah diterapkan pada beberapa model big bike, berfungsi mengaktifkan lampu sein kanan-kiri secara bersamaan saat melakukan rem mendadak.
Di sisi lain, Keiichi Yasuda, Presiden Direktur PT Astra Honda Motor (AHM) menyebut kemiripan antara All New CBR150R dengan CBR250RR tidak akan bisa menimbulkan kekhawatiran. Peminat CBR250RR tergerus karena desainnya sama dengan motor kelas di bawahnya.
"Menurut kami, justru akan makin memperluas segmen sport. Kami yakin akan lebih banyak mengundang konsumen ke pangsa pasar ini," kata Keiichi.
(riar/rgr)
Komentar Terbanyak
Jangan Pernah Pasang Stiker Happy Family di Mobil, Pokoknya Jangan!
Naik Taksi Terbang di Indonesia, Harganya Murah Meriah
Jangan Kaget! Biaya Tes Psikologi SIM Naik, Sekarang Jadi Segini