Seberapa Penting Ban Serep untuk Sepeda Motor?

Seberapa Penting Ban Serep untuk Sepeda Motor?

M Luthfi Andika - detikOto
Selasa, 25 Agu 2020 13:54 WIB
Marka jaga jarak yang berada di traffic light depan Artos Mal Magelang mulai diujicobakan kepada pengendara sepeda motor.
Ilustrasi motor Foto: Eko Susanto/detikcom
Jakarta -

Sudah kita ketahui bersama jika ban serep sangat penting dan harus ada pada setiap mobil. Tapi kira-kira seberapa penting untuk pengendara motor untuk membawa ban serep?

Menurut Instruktur Jakarta Defensive Driving Consulting (JDDC) Jusri Pulubuhu, dalam perbincangan dengan detikOto, peran ban serep pada sepeda motor tidak terlalu urgent alias penting. Terkecuali untuk para pengendara motor yang memang akan kesulitan untuk menemukan jasa tambal ban.

"Kalau saya, akan bawa ban serep motor yang kira-kira akan melalui rute-rute yang akan sulit ketemu tukang tambal ban. Selain itu ban yang saya gunakan tidak tubeless, maka saya akan bawa ban serep atau cadangan. Misalnya saat saya ingin adventure atau enduro," kata Jusri.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tapi kalau saya berkendara onroad (di atas aspal) dan ban saya tubeless, saya tidak akan membawa ban cadangan atau serep. Karena ketika ban tubeless mengalami kejadian bocor dan kempis masih bisa kita bawa ke tukang tambal ban. Jadi ban serep bukan hal permasalahan untuk sepeda motor," Jusri menambahkan.

Jusri juga menjelaskan alasan mengapa ban serep tidak terlalu penting untuk pengendara motor.

ADVERTISEMENT

"Kalau motor mengalami bocor ban, ya tinggal dorong saja sampai ada tambal ban. Jadi bawalah ban cadangan kalau kira-kira pengendara melalui rute yang sulit bertemu tambal ban. Karena di saat sulit bertemu tambal ban, namun motor tetap jalan dengan ban bocor itu bisa merusak pelek, oleh sebab itu disarankan untuk membawa bawa ban serep," ujar Jusri.

"Tapi kalau misalnya ban tubeless rute on road, tidak perlu bawa ban cadangan, karena potesi ban tubeless bocor itu masih kita kendarai sekian lama ini cukup sampai ke titik tambal ban. Jadi untuk sepeda motor ban serep bukan masalah dan ini juga diamini oleh ATP karena melahirkan tanpa ban serep," tutup Jusri.




(lth/lth)

Hide Ads