Tokyo -
Boleh jadi, mobil yang tengah menjadi perbincangan khususnya di segmen kei car (mobil kecil) adalah Suzuki Hustler. Mobil ini mendobrak pakem-pakem sebelumnya yang dianut di segmen kei car.
Bagaimana rasanya mengendarai mobil ini?
Suzuki memang merancang Hustler untuk melewati semua batas dari genre kei car. Mungkin salah satu aspek yang paling nyata terlihat adalah bagian ban yang boleh dibilang kebesaran untuk mobil kecil.
Dengan ukuran 165/60 R15, Hustler menawarkan handling dan kenyamanan yang biasanya ditemui di mobil compact.
Mobil-mobil kecil versi wagon biasanya sangat tabu untuk menyempitkan ukuran kabin karena penggunaan ban yang lebih besar. Nah dengan statusnya sebagai kei car SUV maka Suzuki bisa memilih ban tersebut.
Sementara itu Hustler diperkuat mesin bertenaga 52 daya kuda. Masih terlalu kecil? Anda bisa mendapatkan turbo yang meningkatkan lagi tenaga mesin sampai 64 dk.
Itu artinya, mobil memiliki lebih banyak torsi dan bisa digunakan bahkan di rpm yang rendah.
Untuk transmisinya, Hustler yang dilengkapi dengan transmisi AT akan menjamin perubahan gigi dengan mulus.
Turbonnya juga membuat mobil terasa memiliki banyak tenaga. Tidak perlu menekan pedal gas sampai ke kabin mobil untuk membuat mobil ngebut. Cukup 'toel' saja pedal gasnya maka mobil bisa berakselerasi.
Tidak hanya mobil memiliki tenaga dan torsi, tetapi saya merasa hampir tidak ada friksi atau gesekan dari mesin.
Hustler menawarkan cara berkendara yang nyaman dan mesin yang cukup bertenaga.
Saya merasa Hustler sudah melewati batas-batas dari kei car. Kei car yang satu ini tidak hanya cocok digunakan untuk harian tetapi bisa juga dipakai untuk perjalanan yang lebih jauh.
Hustler akan menjadi salah satu mobil yang mengantar era baru untuk kei car.
Packaging: β
β
β
β
Interior/ Livability: β
β
β
β
Power Source: β
β
β
β
Footwork: β
β
β
β
Recommendation: β
β
β
β
Halaman Selanjutnya
Halaman
Komentar Terbanyak
Jangan Kaget! Biaya Tes Psikologi SIM Naik, Sekarang Jadi Segini
Jangan Pernah Pasang Stiker Happy Family di Mobil, Pokoknya Jangan!
Naik Taksi Terbang di Indonesia, Harganya Murah Meriah