Joe Biden terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat setelah menang dalam pemilihan Presiden Amerika Serikat 2020. Di balik suksesnya dalam pemilihan presiden, Joe Biden memiliki kisah yang tak bisa dilupakannya.
Neilia Hunter, istri pertama Joe Biden, digambarkan sebagai 'otak' dari kampanye senator Delaware suaminya yang sukses pada tahun 1972. Neila mengambil peran utama dalam kampanye Joe melawan Republikan J. Caleb Boggs untuk Senator AS.
Namun, istri tercinta Joe Biden tewas dalam sebuah kecelakaan. Di tahun yang sama setelah Joe Biden terpilih sebagai Senator AS dari Delaware, istri dan anak Biden menjadi korban kecelakaan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Seperti Jokowi, Joe Biden Juga Demen Motoran |
Sepekan sebelum Natal, pada 18 Desember 1972, Joe menuju kantor sementara di Washington D.C., sedangkan Neilia tetap tinggal di rumah baru mereka di Delaware. Dia keluar rumah untuk berbelanja menyambut hari Natal.
Sekitar pukul 14.30, Neilia mengemudi ke arah barat di pedesaan Valley Road di Hockessin. Ketiga anaknya menemaninya dengan naik mobil station wagon keluarga.
Berdasarkan laporan yang dihumpun detikcom, nahas mobil yang dikemudikannya dihantam truk di Route 7 menuju Pennsylvania. Dilaporkan, dampak tabrakan itu cukup hebat, hingga membuat mobilnya terlempar sekitar 150 kaki.
Keluarga yang ada di dalam mobil dilarikan ke Rumah Sakit Umum Wilmington. Tapi sudah terlambat. Neilia dan anaknya Amy yang berusia 13 bulan dinyatakan meninggal dunia. Sementara kedua anak laki-lakinya selamat meskipun salah satunya mengalami patah kaki dan yang lainnya mengalami retak di tengkoraknya.
Namun, Joe Biden tak tenggelam dalam duka cita. Dia pulih dengan fokus pada kesejahteraan putra-putranya yang selamat. Kini, Joe Biden ditemani istri bernama Jill Tracy yang dinikahinya pada 1977.
(rgr/lua)
Komentar Terbanyak
Jangan Kaget! Biaya Tes Psikologi SIM Naik, Sekarang Jadi Segini
Jangan Pernah Pasang Stiker Happy Family di Mobil, Pokoknya Jangan!
Naik Taksi Terbang di Indonesia, Harganya Murah Meriah