Jajal Trek Terjal Bareng Toyota All New Avanza: Kuat Nanjak, Tapi Lebih Enak dari Veloz?

Jajal Trek Terjal Bareng Toyota All New Avanza: Kuat Nanjak, Tapi Lebih Enak dari Veloz?

Muhammad Hafizh Gemilang - detikOto
Rabu, 08 Des 2021 18:08 WIB
Toyota All New Avanza Journalist Test Drive Bali
Wujud Toyota All New Avanza yang dites oleh detikOto di Bali Foto: Muhammad Hafizh Gemilang
Jakarta -

Di hari kedua (8/12/21) gelaran Journalist Test Drive All New Avanza dan All New Veloz yang diadakan Toyota Astra Motor di Pulau Bali, detikOto kebagian menjajal Toyota All New Avanza.

Avanza yang kami gunakan kali ini adalah yang tipe tertinggi namun tanpa TSS, alias Toyota Avanza 1.5 G CVT. Perjalanan dimulai dari penginapan di bilangan Ungasan menuju daerah Kintamani lalu ke Ubud. Trek yang tepat untuk menguji konfigurasi FWD yang ditanamkan Toyota ke All New Avanza ini.

Sama halnya dengan Veloz yang kemarin kami tes, All New Avanza pun tak kesulitan untuk melahap jalan menanjak dan berliku. Meski medan yang dilewati cukup terjal dan mobil diisi empat orang dewasa dengan barang, Avanza melaju dengan santai saja.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Toyota All New Avanza Journalist Test Drive BaliToyota All New Avanza Journalist Test Drive Bali Foto: Muhammad Hafizh Gemilang

Namun penyaluran tenaga mesin dengan transmisinya tergolong kurang pas untuk jalan menanjak. Khas CVT, penyaluran tenganya smooth dan kurang 'meledak' di tarikan bawah. Sehingga ketika harus berhenti di tanjakan, untuk kembali jalan, mesin harus meraung cukup tinggi di putaran 3.000 RPM.

Satu hal yang juga tidak kalah bikin 'greget' adalah absennya PWR mode di Avanza. Tak seperti Veloz, ketika kita butuh tenaga yang lebih responsif, Avanza masih harus mengandalkan transmisi S dengan menggeser tuas shifter dari D ke samping kanannya.

ADVERTISEMENT

Selebihnya, untuk sektor mesin All New Avanza yang kami tes ini, terasa identik dengan All New Veloz. Tak heran, karena dapur pacunya sama persis. Di atas kertas, memberikan mesin 4 silinder 16 katup DOHC dengan teknologi Dual VVT-i. Kapasitasnya 1,496 cc dan Toyota mengklaim mesin ini mampu mengeluarkan tenaga hingga 106 PS di putaran mesin 6.000 RPM dan torsi 138 Nm di 4.200 RPM.

[Halaman berikutnya: Lebih enak dari Veloz?]

Nah hal yang membedakan All New Avanza dengan All New Veloz yang kami tes selama di Bali ini adalah dari karakter bantingan suspensinya. Namun sebelum kita bahas perbedaannya, kenalan dulu dengan spek yang kaki-kaki yang ditawarkan Toyota ke All New Avanza ini.

All New Avanza tipe 1.5 G CVT yang kami tes ini menggunakan pelek ukuran 16 inci dengan ban ukuran 195 profil 60. Sedangkan All New Veloz yang sebelumnya kami tes, menggunakan pelek ukuran 17 inci dengan ban ukuran 205 profil 50.

Perbedaan kaki-kaki ini diklaim Toyota menjadi sebab dari perbedaan karakter bantingan suspensi dari Avanza dan Veloz. Meskipun perbedaannya hanya terasa jika kita merasakan dengan detail dan dalam situasi tertentu, tapi dari pengetesan kali ini kami dapat membandingkan keduanya.

Toyota All New Avanza Journalist Test Drive BaliToyota All New Avanza Journalist Test Drive Bali Foto: Muhammad Hafizh Gemilang

Berbeda dari Veloz yang bantingannya cenderung keras dan punya rebound yang cepat, Avanza cenderung sedikit lebih empuk dan setelan rebound-nya terasa lebih asyik untuk melibas jalan yang kurang rata. Pada Veloz, sesekali sok mengalami bottoming hingga mentok ke stopper sok, menyebabkan ada bunyi 'dug' di kabin. Namun itu tak terjadi di Avanza. Setidaknya dalam pengetesan kami di rute yang variatif kali ini.

Namun dengan karakter seperti ini, Avanza terasa punya body roll yang lebih tinggi ketimbang Veloz. Kami sempat menjajalnya di jalan yang bergelombang, hasilnya memang kesan limbung lebih terasa di Avanza ketimbang Veloz.

Menurut kami, satu-satunya yang dapat membedakan karakter kedua mobil ini adalah dari pelek dan ban yang dipakai. Oleh karena profil ban Veloz lebih tipis ketimbang Avanza, tentu secara pengendalian akan terasa lebih kaku dan daya redam untuk menghadang permukaan jalan yang kurang rata menjadi lebih tipis ketimbang ban dengan profil yang lebih besar.

Lantas apakah ini membuat Avanza lebih nyaman dari Veloz? Rasanya sulit untuk menjawab pertanyaan ini. Karena secara umum, keduanya pakai spek sok yang mirip yakni depan pakai MacPherson Strut dan belakang pakai Torsion Beam. Pihak Toyota pun mengatakan tidak membedakan setelan sok duo Avanza-Veloz ini. Sehingga bisa jadi, pelek dan ban lah yang membuat karakternya sedikit berbeda.

Toyota All New Avanza Journalist Test Drive BaliToyota All New Avanza Journalist Test Drive Bali Foto: Muhammad Hafizh Gemilang

Nah, untuk urusan kenyamanan jelas subjektif. Dalam pengetesan kami kali ini dan situasi jalan yang kami hadapi selama Journalist Test Drive Toyota All New Avanza dan All New Veloz di Bali, rasanya lebih asyik bantingan Avanza. Namun tentu berbeda kondisi jalan, menghasilkan kesan yang berbeda.

Lalu untuk urusan fitur dan kenyamanan kabinnya, All New Avanza juga tak kalah jempolan dari All New Veloz. Interior nyaman dan premium All New Avanza dihadirkan melalui New Striking Full Dashboard Design (1,5 G) yang disertai panel instrumen yang dapat memberikan berbagai informasi melalui New TFT MID 4,2 Inch. Selain itu, terdapat pula New Illuminating Start/Stop Button yang memberikan kenyamanan bagi pengemudi saat mengoperasikan mesin kendaraan, bahkan dalam kondisi gelap.

Dari segi hiburan, All New Avanza kini menghadirkan New 9 Inch Dynamic Audio Head Unit (1,5 G) yang bisa dihubungkan dengan radio, USB, dan Bluetooth. Selain itu, All New Avanza juga hadir dengan fitur New Tilt Telescopic Steering with Audio & MID Switch (1,5 G) untuk memudahkan pengaturan posisi kemudi, audio, dan MID melalui sentuhan sederhana di sisi setir.

Terakhir, untuk urusan harga, All New Avanza diplot lebih murah ketimbang All New Veloz. Selisih harganya berkisar Rp 30 hingga Rp 50 jutaan. Berikut harga resmi All New Toyota Avanza

Toyota Avanza 1.3 E M/T: Rp 206.200.000

Toyota Avanza 1.3 E CVT: Rp 219.100.000

Toyota Avanza 1.5 G M/T: Rp 228.500.000

Toyota Avanza 1.5 G CVT: Rp 241.400.000

Toyota Avanza 1.5 G CVT TSS: Rp 264.400.000.


Hide Ads