Spesifikasi dan Harga Moge BMW K 1600 B Pengawal Jokowi: Tembus Rp 1 M

Spesifikasi dan Harga Moge BMW K 1600 B Pengawal Jokowi: Tembus Rp 1 M

Tim detikcom - detikOto
Senin, 29 Mar 2021 13:33 WIB
Polri menggunakan motor BMW K 1600 B edisi Bagger yang digunakan khusus untuk pengawalan Very Very Important Person (VVIP), yakni presiden dan ibu negara. Ini merupakan kendaraan yang mewah dan luar biasa dengan kemampuan sangat dinamis. Seperti apa kecanggihannya?
Intip Kecanggihan dan Mewahnya Motor Penjaga Presiden. Foto: Istimewa.
Jakarta -

Motor BMW K 1600 B menjadi salah satu motor gede (moge) yang dipakai untuk mengawal kalangan VVIP seperti Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo.

AKBP Pramono Jati, Kasiwal Subditwal dan PJR Ditgakkum Korlantas Polri, membocorkan ketangguhan dari BMW K 1600 B ini. Moge ini didatangkan oleh BMW Motorrad Indonesia dan sudah cukup lama digunakan sebagai motor pengawal.

Menurut Jati, motor BMW K 1600 B ini digunakan untuk pengawalan Presiden dan Ibu Negara. Motor ini memiliki performa yang mumpuni untuk mendukung tugas polisi pengawal Presiden.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kenapa ini digunakan untuk pengawalan VVIP, karena kami sudah mempunyai klasifikasi untuk sepeda motor untuk pengawalan VVIP di kelas 1.600-1.800 cc," kata Jati dalam video yang ditayangkan kanal YouTube NTMC Channel.

Motor ini merupakan moge cruiser di mana posisi duduknya nyaman dengan setang lebih tinggi. Secara spesifikasi di atas kertas, tenaganya cukup luar biasa.

ADVERTISEMENT
Tol Trans Jawa, Jakarta-Surabaya sudah ditakhlukan oleh motor-motor dari satuan Denwal (Detasemen Pengawal) Korlantas Mabes Polri.BMW K 1600 B armada polisi. Foto: Luthfi Anshori

Melansir situs resmi BMW Motorrad, BMW K 1600 B yang menjadi motor pengawal Presiden ini dibekali mesin enam silinder segaris berkapasitas 1.649 cc. Tenaga dari mesin ini mencapai 160 daya kuda pada 7.750 rpm dengan torsi maksimal 175 Nm pada 5.250 rpm.

"Tidak sembarang bahan bakar karena sudah dibuat dari pabriknya harus memiliki standar dari research octane number (RON) minimal 91 atau 92. Sehingga membuat komputer atau ECU bisa berjalan dengan baik," kata Jati.

"Ini motor canggih, bisa mundur. Yang disebut reverse shifting. Di mana apabila dalam kondisi turunan dan kita sulit untuk mendorong ke belakang, gunakan Reverse maka dia akan mundur, dan pencet kembali tombol itu maka akan kembali normal," jelas Jati.

BMW Motorrad Indonesia telah meluncurkan BMW K 1600 B di Indonesia sejak 2017 lalu. Motor ini dijual dengan harga di atas Rp 1 miliar.

Berikut detail spesifikasi moge BMW K 1600 B yang jadi motor pengawal Jokowi:

BMW K 1600 B
Spesifikasi Utama
Tipe:Motor Cruiser
Transmisi:Manual 6 Percepatan
Kapasitas Mesin:1,600 cc
Tenaga:160 daya kuda
Bahan Bakar:Bensin RON 91 atau 92 ke atas
Harga:Di atas Rp 1 miliar.

Spesifikasi Lengkap
MESIN
Tipe Mesin:Oil-/watercooled 4-stroke in-line 6-cylinder engine, two overhead camshafts, four valves per cylinder
Jumlah Silinder:6 silinder segaris
Jumlah Langkah:4 tak
Pendingin:oil/watercooled
Katup:4 katup per silinder
Rasio Kompresi:12,2 : 1
Starter:-
Bahan Bakar:Bensin RON 91/92 ke atas
Konsumsi Bahan Bakar:-

TRANSMISI
Tipe Transmisi:Multiple-disc clutch in oil bath
Jumlah Percepatan:6-speed
Penggerak:Roda Belakang

RODA DAN BAN
Ban Depan:120/70 ZR 17
Ban Belakang:190/55 ZR 17

REM
Rem Depan:Dual disc brake, diameter 320 mm, 4-piston fixed calipers
Rem Belakang:Single disc brake, diameter 320 mm, double-piston caliper

DIMENSI
Ukuran:2.470 mm (panjang), 1,000 mm (lebar), 1.300 mm (tinggi)
Bobot:336 kg
Wheelbase:1.618 mm
Kapasitas Tanki:26,5 liter



(rgr/din)

Hide Ads