E-Commerce jual-beli kendaraan asal Malaysia, Carsome meresmikan Certified Lab atau fasilitas rekondisi mobil bekas di Gudang Balrich Logistics Blok M, Cilincing, Jakarta Utara. Kabarnya, bangunan tersebut menjadi Certified Lab terbesar Carsome di Asia Tenggara.
Lebih keren lagi, legenda Manchester United, Eric Cantona ikut meresmikan Certified Lab ini, bahkan ikut menyapa seluruh tamu yang hadir dengan menggunakan bahasa Indonesia.
"Halo, apa kabar lo semua (pakai bahasa Indonesia)," ucap Eric Cantona.
"Kalau kalian beli mobil di sini, kalian gak beli mobil baru atau mobil bekas, tapi certified car. Saya optimis konsumen Indonesia akan sangat diuntungkan oleh standar baru yang diberikan Carsome dan mendapatkan pengalaman beli mobil dengan kualitas terbaik," Eric Cantona menambahkan.
Direktur Carsome Certified Lab, Eka Sukamansyah juga mengatakan, fasilitas ini dibangun untuk meningkatkan kualitas mobil bekas yang dijual Carsome di Indonesia. Menurutnya, kendaraan yang masuk ke Certified Lab akan diperiksa, diperbaiki, serta dipercantik.
"Kita tidak mau hanya menjual mobil bekas saja, kita mau memastikan mobil tersebut benar-benar dalam kondisi terbaik saat sampai di tangan konsumen," ujar Eka saat peresmian Carsome Certified Lab di Cilincing, Jakarta Utara, Kamis 8 September 2022 kemarin.
![]() |
Meski hanya sekadar fasilitas rekondisi mobil bekas, namun Certified Lab memiliki luas bangunan yang tak main-main, yakni 40.000 meter persegi dan dibagi menjadi tiga area utama: penyimpanan unit, pengecekan/perbaikan, serta distribusi.
Fasilitas tersebut juga memiliki kapasitas rekondisi 4.000 mobil per bulan dan mampu melayani perbaikan 20 merek roda empat berbeda-baik itu konvensional maupun elektrik. Menurut Eka, saat ini Certified Lab di Cilincing menjadi fasilitas rekondisi mobkas terbesar Carsome di Asia Tenggara.
"Makanya saya bilang, ini showroom tapi (luasnya) seperti manufaktur," terangnya.
Dia menjelaskan, mobil yang masuk ke Carsome Certified Lab harus melalui pemeriksaan berkala di 175 titik dan 337 ceklis. Inspeksi meliputi setiap aspek yang ada pada kendaraan, mulai dari sasis, undercarriage/bagian kolong mobil, mesin, girboks, kelistrikan hingga ke bagian interior.
Ketika semuanya sudah dirasa oke, kendaraan akan dibawa ke ruang detailing untuk mendapat sentuhan 'kosmetik'. Salah satunya, yakni pengecetan ulang.
![]() |
"Jadi meski bekas, mobil (yang dijual) kelihatan seperti baru," kata dia.
Dengan proses perbaikan yang panjang tersebut, sudah tentu harga mobil bekas yang ditawarkan Carsome di Indonesia menjadi sedikit lebih mahal. Hanya saja, Eka tak bisa mengurai lebih jauh mengenai nominal atau perbandingannya.
Simak Video "Harga Mobil China Bekas Anjlok, Emang Iya?"
[Gambas:Video 20detik]
(lth/din)
Komentar Terbanyak
Kendaraan Hilang Lapor Polisi, Kena Biaya Berapa?
Bikin Orang Malas Bayar Pajak, BBN Kendaraan Bekas dan Pajak Progresif Dihapus
Kapolri Soroti Moge-Mobil Mewah Dikawal: Jangan Terobos Lampu Merah