Suzuki Motor Corporation meluncurkan WagonR Smile untuk segmen pasar kei car. Mobil ini bakal dipasarkan di Jepang mulai 10 September 2021.
Suzuki WagonR Smile ini berbeda dengan Karimun WagonR yang dipasarkan di Indonesia. Perbedaannya bisa terlihat dari desain hingga kapasitas mesin.
Keunikan dari Suzuki WagonR Smile dari desain unik yang terkesan imut. Secara umum WagonR Smile selayaknya khas mobil Kei-car, mobil berdimensi mungil dengan bentuk kotak. Tampilan WagonR makin unik dengan empat lampu depan berbentuk lingkaran (dua besar dan dua kecil) dan gril krom serta logo Suzuki di tengahnya. Sementara pada bagian belakang, ada lampu belakang bertumpuk vertikal.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Secara dimensi WagonR Smile ini memiliki ukuran panjang 3.395mm, lebar 1.475 mm, dan tinggi 1.695 mm. Jika dibandingkan dengan WagonR standar maka versi Smile ini lebih tinggi 45 mm.
Kendati memiliki dimensi yang ringkas, Suzuki WagonR Smile dengan pintu geser ini tersedia opsi front wheel drive (FWD) dan four wheel drive (4WD).
Sementara pada bagian mesinnya, Suzuki WagonR Smile masih menggunakan mesin berkode 'R06D'. Ini merupakan mesin bensin tiga silinder 660 cc yang disedot secara alami menghasilkan tenaga 36 kW (49 PS) dan torsi 58 Nm. Tenaga tersebut disalurkan melalui sistem transmisi CVT.
Suzuki juga membekali WagonR Smile dengan teknologi tinggi. Demi meningkatkan keselamatan berkendara, mobil ini memiliki apa yang disebut sebagai Suzuki Safety Support. Salah satunya dual camera brake support untuk mencegah serempetan ketika melewati jalan yang sempit.
Suzuki Wagon R hadir dalan tiga varian yaitu G sebagai tipe termurah, tipe tengah Hybrid S, dan tipe tertingginya Hybrid X. Sementara soal harga, Suzuki Wagon R Smile 2021 bakal melantai di Jepang dengan harga varian terendah G mulai dari 1,29 Juta Yen atau sekitar Rp170 Juta, tipe tertinggi Hybrid X dijual 1,7 juta Yen atau sekitar Rp 221 jutaan.
Well segmen Kei-Car memang menjadi salah satu mobil yang diminati di Jepang. Suzuki menargetkan 5.000 unit WagonR Smile ini terjual setiap bulannya.
(riar/din)
Komentar Terbanyak
Jangan Pernah Pasang Stiker Happy Family di Mobil, Pokoknya Jangan!
Naik Taksi Terbang di Indonesia, Harganya Murah Meriah
Kenapa Sih STNK Tak Berlaku Selamanya dan Harus Diperpanjang?