Murah Meriah, Nissan Magnite yang Mirip Datsun Mulai Rp 95 Jutaan

Murah Meriah, Nissan Magnite yang Mirip Datsun Mulai Rp 95 Jutaan

Rangga Rahadiansyah - detikOto
Kamis, 03 Des 2020 11:47 WIB
Nissan Magnite
Nissan Magnite. Foto: Dok. Nissan

Nissan Magnite memiliki layar hiburan touchscreen berukuran 8 inchi. Head unit itu terhubung dengan Apple CarPlay dan Android Auto.

Di belakang, terdapat jok yang bisa dilipat dengan konfigurasi 60:40. Nissan mengklaim Nissan Magnite memiliki jarak antara pengemudi dan penumpang yang luas, sebesar 700 mm, ruang kaki sebesar 593 mm dan headroom belakang 76 mm. Kapasitas ruang bagasi sebesar 336 liter membuat Nissan dapat menampung 3 koper.

Nissan MagniteNissan Magnite Foto: Dok. Nissan

Bicara performa, Nissan Magnite ditenagai mesin HRA0 1.000 cc turbo. Mesin itu dikawinkan dengan girboks manual lima percepatan, atau ada pilihan transmisi lain yaitu X-TRONIC CVT.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Uniknya, mesin HRA0 yang digendong Nissan Magnite mengadopsi teknologi "mirror bore cylinder coating" dari Nissan GT-R. Teknologi itu mengurangi hambatan di dalam mesin sehingga menghasilkan akselerasi yang mulus dan konsumsi bahan bakar yang efisien.

Pertama di kelasnya, Nissan Magnite dilengkapi dengan Around View Monitor yang menyajikan tampilan mobil dari atas seperti bird's eye view di layar monitor. Ini memudahkan pengemudi saat memarkir mobil untuk melihat apakah ada objek di sekitar mobil yang dapat menghambat.

ADVERTISEMENT

Nissan Magnite dibangun dengan struktur bodi yang efisien, berkekuatan tinggi dan menyerap benturan. Fitur keselamatannya ada anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake-force Distribution (EBD), Hydraulic Brake Assist (HBA), Vehicle Dynamic Control (VDC) , Traction Control System (TCS), Hill Start Assist (HSA), pengunci pintu dengan sensor kecepatan, central lock, serta dua SRS airbag dengan sabuk pengaman pretension & load limiter untuk pengemudi dan penumpang. Selain itu, sistem Vehicle Dynamic Control (VDC) akan meningkatkan stabilitas Nissan Magnite, memungkinkan pengemudi memiliki kendali yang lebih baik, terutama dalam kondisi cuaca buruk.



Simak Video "Video: Di Balik Kabar Merger Honda dan Nissan"
[Gambas:Video 20detik]

(rgr/din)

Hide Ads