Percepat Pengembangan Mobil Otonom, Google Cari Lebih Banyak Mitra

Percepat Pengembangan Mobil Otonom, Google Cari Lebih Banyak Mitra

Rangga Rahadiansyah - detikOto
Rabu, 13 Jan 2016 16:25 WIB
Percepat Pengembangan Mobil Otonom, Google Cari Lebih Banyak Mitra
Foto: Google
California - Perusahaan teknologi raksasa yang bermarkas di California, Google sangat serius mengembangkan mobil otonom tanpa sopir. Bahkan, perusahaan itu berniat untuk menambah partner lebih banyak lagi untuk melahirkan mobil otonom.

Seperti diberitakan Reuters, Rabu (13/1/2016), Google ingin membentuk lebih banyak kemitraan dengan produsen mobil dan supplier tahun ini untuk mempercepat pengerjaan mobil otonom. Hal itu disampaikan oleh John Krafcik yang baru saja menjabat sebagai Kepala Pengembangan Proyek Google.

Tahun 2009, Google mulai mengembangkan mobil otonom pada Prius


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Krafcik tidak menyebutkan nama produsen mobil yang akan digandengnya. Namun, saat menghadiri konferensi pers di Detroit Auto Show, Krafcik mensurvey ratusan eksekutif industru otomotif.

"Kami berharap bisa bekerja dengan banyak dari kalian," kata Krafcik.

Tahun 2012 beralih menggunakan Lexus RX450h. Mobil sudah menempuh lebih dari 300.000 mil


Sebelumnya, Google mengatakan tidak ingin membuat kendaraan, melainkan hanya menyediakan perangkat lunak dan pemetaan untuk mobil otonom agar bisa menavigasi jalan. Namun, itu saja tidaklah cukup.

Google kemudian fokus di jalanan umum yang lebih kompleks.


"Tidak ada yang mengerjakan itu saja. Kami akan bermitra lebih dan lebih dan lebih," kata Krafcik.

Prototipe mobil otonom buatan Google dirilis tahun 2014.



Dia berharap, Google bisa membentuk aliansi yang lebih banyak pada tahun ini. Google juga telah bekerja sama dengan perusahaan pemasok otomotif dan mengontrak pabrikan untuk membuat sebuah prototipe kecil mobil otonom.

Ini tampang paling anyar dari mobil Google


(rgr/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads