Seperti yang disampaikan General Manager Lexus Indonesia, Adrian Tirtadjaja, selama GIIAS 2018 resmi di buka untuk umum, tercatat ada 100 unit mobil Lexus yang terpesan.
"Pemesanan (selama GIIAS) sudah 100, lebih malah," ujarnya kepada wartawan, di arena Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) ICE BSD, Tangerang, Banten.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Untuk konsumen yang telah memesan harus sabar menunggu, karena mobil baru akan dikirim sekitar Oktober atau November 2018.
"Inden 2-3 bulan," kata Adrian.
Dari beberapa produk yang dipajang oleh produsen mobil premium asal Jepang itu di GIIAS 2018, LS 500 dan NX 300 menjadi produk yang mendominasi.
Selain itu, kata Adrian, angka penjualan tersebut juga membuktikan bahwa pasar mobil premium stabil. "Tidak seperti segmen di bawah yang kembang kempis," tambahnya. (khi/ddn)












































Komentar Terbanyak
Habis Ngamuk Ditegur Jangan Ngerokok, Pemotor PCX Kini Minta Diampuni
Viral Lexus Berpelat RI 25 Potong Antrean di Gerbang Tol
Viral Pemotor Maksa Lawan Arah, Nggak Dikasih Lewat Malah Ngamuk!