Pelat nomor cantik rupanya masih banyak diburu oleh sejumlah pemilik kendaraan. Baru-baru ini salah satu acara di Dubai menggelar lelang pelat nomor cantik. Kemudian salah satu pelat nomor cantik berhasil terjual dan laku hingga ratusan miliar rupiah.
Dikutip Carscoops, lelang pelat nomor cantik ini dilakukan dalam rangka One Billion Meals. Acara ini merupakan kampanye donasi makanan terbesar di Uni Emirat Arab dan berencana akan menyalurkan satu miliar makanan kepada masyarakat yang membutuhkan di 50 negara.
Kampanye amal ini diselenggarakan oleh Mohammed bin Rashid Al Maktoum Global Initiatives. Dalam acara tersebut, ia juga ikut tergabung dalam lelang pelat nomor kendaraan cantik.
Salah satu pelat nomor cantik yang dilelang pada acara tersebut adalah 'A88' yang mana pelat tersebut berhasil dibeli oleh Rashid dengan nilai mencapai US$ 9,5 juta atau setara Rp 136 miliar.
Selain itu, ada sejumlah pelat nomor cantik lainnya yang juga dilelang dalam acara tersebut, tentu dengan harga yang fantastis. Seperti 'F55' dan 'V66' yang keduanya sama-sama laku terjual US$ 1,08 juta (Rp 15,5 miliar), lalu ada juga pelat nomor 'Y66' yang berhasil terjual US$ 1,03 juta (Rp 14,8 miliar).
Kabarnya, lelang pelat nomor cantik tersebut bakal dilakukan untuk kedua kalinya dalam pekan ini guna mengumpulkan dana yang lebih banyak. Sedikitnya ada lima pelat nomor cantik untuk wilayah Abu Dhabi yang siap dilelang, yakni nomor 2, 11, 20, 99, dan 999.
Tak hanya pelat nomor, dalam lelang tersebut juga melelang sejumlah nomor handphone cantik. Salah satu nomor handphone yang paling mahal terjual mencapai US$ 1,4 juta atau sekitar Rp 20 miliar.
Ini bukan kali pertama warga Uni Emirat Arab doyan menggelontorkan uang hanya untuk mendapatkan pelat nomor cantik. Pada 2016 silam, pria asal Abu Dhabi berusia 33 tahun menebus pelat nomor dengan angka '1' dalam sebuah lelang seharga 31 juta dirham atau setara Rp 126 miliar. Sayangnya, cek pemenang dibatalkan dan dia menghadapi hukuman penjara.
Masih di negara yang sama, seorang pengusaha asal India, Balwinder Sahani, mengajukan tawaran sebesar 33 juta dirham (Rp 134 miliar) untuk pelat nomor 'D5' yang dipasang pada mobil Rolls-Royce.
Balwinder Sahani ternyata merupakan salah seorang kolektor pelat nomor. Selain 'D5' dia juga menebus pelat nomor dengan angka '09' setahun sebelumnya dengan mahar 25 juta dirham (Rp 101 miliar).
Simak Video "Korlantas Usul, Pelat Nomor dengan Susunan Nama Bayar Rp 500 Juta"
(dry/din)