![]() |
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
3. Jam Kerja Sopir Truk di Kanada
Dikatakan Bagus, jam kerja sopir truk di Kanada dibatasi 40 jam seminggunya. Jika kerja lebih dari batasan waktu itu, maka jatuhnya akan over time dan sopir truk akan mendapatkan uang lembur.
"Seumpama saya bawa single truk, dan saya sudah bawa lebih dari 40 jam, jadi penghasilan asli dikali 1 setengah. Gampangnya kita digaji 46 dolar (CAD) sejam, terus kita kerja 4 hari tembus 40 jam, jadi misal hari kelima kerja, hari keenam kerja, kita akan dibayar 1 setengah, jadi 46 dolar kali 1 setengah berarti 69 dolar per jam," ungkap bapak dua anak itu.
Asyiknya lagi, aturan di Kanada juga membatasi kerja sopir truk hanya 14 jam per hari. Driver truk juga diberi fasilitas penginapan untuk mengistirahatkan badan sebelum melanjutkan perjalanan keesokan harinya.
"Aturan di Kanada, kita boleh nyetir 13 jam di jalan dan 1 jam on duty (total 14 jam kerja). Jadi on duty itu untuk waktu pretrip, periksa-periksa truk. Saya paling lama itu drive 12 jam lah, itu sampai di hotel, besoknya baru boleh lanjutin perjalanan lagi," lanjut pria yang beristrikan wanita asal Kanada.
"Hotel difasilitasi dari kantor. Hotelnya kelas bintang 4. Harga sewa hotelnya sekitar 204 CAD (Rp 2,3 juta) per malam. Tapi tergantung juga sih, kadang di daerah lain, kita juga pernah dikasih hotel yang paling murah. Kalau saya pribadi sih, apapun hotelnya, yang penting saya bisa tidur," ceritanya.
![]() |
4. Besaran Gaji Sopir Truk di Kanada
Bagus bekerja di perusahaan Martin Brower. Ia bertugas mengantar logistik seperti roti, daging, susu, hingga cangkir kertas dan mendistribusikannya ke cabang-cabang restoran cepat saji, McDonald's di Kanada.
Bagus mengakui jika ia dibayar sekitar 57 CAD (dolar Kanada) atau setara Rp 656 ribu per jam saat mengendarai truk double trailer alias truk gandeng. Dan jika bawa truk satu trailer, dengan sumbu roda tiga, bayarannya 46 CAD (Rp 529 ribu) per jam. Itu baru biaya untuk jasa sopir ya. Sementara untuk biaya menurunkan barang dari truk, Bagus mendapatkan tambahan 31 CAD (Rp 356 ribu) per jam.
"Ini terang-terangan saja, saya dibayar setiap minggu, nggak setiap bulan. Saya dapat kadang-kadang 2.700 dolar (Rp 31 juta) per minggunya, bisa juga 2.200 dolar (Rp 25,3 juta), tertinggi saya dapat 2.700 dolar dan terendah 2.100 dolar seminggu (Rp 24,1 juta)," jelas Bagus.
Tak hanya sopir truk level profesional yang gajinya besar, sopir truk dengan status magang pun pendapatannya lumayan, per jamnya bisa mencapai 23-24 CAD atau Rp 264 ribu sampai Rp 276 ribu.
"Memang segitu kalau newly graduate (lulusan baru), tapi kalau kita sudah mempunyai pengalaman bagaimana kita drive di winter, bagaimana kita drive di gunung, bagaimana kita nyetir di jalan raya, perusahaan yang besar-besar itu akan nyari kita," tukasnya.
5. Sopir Truk di Kanada Aman dari Pungli
Menurut Bagus, para sopir truk di Kanada bisa bekerja dengan aman dan tentram tanpa harus khawatir kena pungutan liar selama perjalanan, baik dari oknum lokal maupun oknum aparat.
"Di sini kita sebagai sopir truk aman, tidak ada pungli (pungutan liar). Betul-betul kita berjalan di atas aturan yang disediakan atau diberlakukan," jelas Bagus.
"Kalau di Indonesia kan, aparat masih kendor juga kan (soal aturan). Kalau di sini (Kanada), kalau kita (sopir truk) salah ya bisa ditangkap, jika kita benar ya bisa kita lawan di pengadilan," sambung pria, yang berdomisili di Alberta, Calgary itu.
"Umumnya di sini, kalau labour (pekerja) kasar kayak kita, seperti sopir truk, atau pembuat jalan, itu kebanyakan lebih dihargai dari orang yang kerjanya berdasi," tandasnya.
(lua/rgr)
Komentar Terbanyak
Jangan Kaget! Biaya Tes Psikologi SIM Naik, Sekarang Jadi Segini
Jangan Pernah Pasang Stiker Happy Family di Mobil, Pokoknya Jangan!
Naik Taksi Terbang di Indonesia, Harganya Murah Meriah