Mesin Hyundai Palisade Sudah Euro4, Jangan Dicekokin Solar Sembarangan!

Luthfi Anshori - detikOto
Jumat, 05 Agu 2022 17:26 WIB
Hyundai Palisade. Foto: Luthfi Anshori/detikOto
Jakarta -

Hyundai Palisade sudah dibekali mesin diesel dengan standar emisi Euro4. Mobil SUV ini tidak bisa sembarangan minum jenis solar. Harus sesuai spesifikasi yang direkomendasikan pabrikan. Karena jika tidak akan berdampak pada keawetan mesin.

Di atas kertas, Hyundai Palisade menggendong mesin R 2.2 CRDi, 4-silinder segaris, 2.199 cc. Mesin itu bisa menghasilkan tenaga maksimal 200 PS di rpm 3.800 dan torsi maksimal 440 Nm pada rentang 1.750-2.750 rpm.

Technical Manager Before Service Department PT Hyundai Motors Indonesia (HMID), Sugiartono, menyarankan kepada pengguna Hyundai Palisade supaya menggunakan bahan bakar diesel dengan Cetane Number (CN) setara Pertamina Dex (CN 53). Apa jadinya jika Palisade diisi solar dengan CN di bawah itu?

Menurut Sugi, penggunaan bahan bakar yang tidak sesuai atau lebih buruk akan lebih cepat berdampak merusak mesin Hyundai Palisade. Kerusakan bisa menjalar ke berbagai komponen mesin.

"Kalau sistem pada mesin diesel kan banyak, ada fuel system, injector, high pressure pump, kemudian bisa mengarah ke engine mechanical seperti piston dan segala macam, jadi lebih massif nanti troublenya. Sangat tidak kami rekomendasikan untuk bahan bakar yang (sulfur/ppm/cetane number) di bawah," kata Sugi di Jakarta (4/8/2022).

Bagaimana jika pengguna Hyundai Palisade tersebut tidak menemukan SPBU yang menjual bahan bakar diesel sesuai rekomendasi? Menurut Sugi hal itu bisa dikompromikan.

"Pertama kali kita rekomendasikan pakai bahan bakar yang sesuai. Kemudian kalau memang tidak sesuai, di buku servis juga sudah dijelaskan bahwa ada perawatan ekstra. Jadi akan ada filter yang diganti lebih cepat. Itu semua sudah ada (aturannya)," sambung Sugi.

"Misalnya harusnya satu tahun atau 15 ribu kilometer itu ganti (filter), tapi kalau pakai bahan bakar kualitasnya di bawahnya itu menjadi separuhnya, 5 ribu atau 7 ribu perbaikan atau perawatan filter," jelas Sugi.



Simak Video "Video: Inovasi Minyak Goreng Bekas Jadi Biodiesel-Bahan Bakar Pesawat"

(lua/din)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork