Mobil Balap Honda Civic Tourer Versi Wagon Mulai Beraksi

Mobil Balap Honda Civic Tourer Versi Wagon Mulai Beraksi

- detikOto
Rabu, 09 Apr 2014 14:06 WIB
Mobil Balap Honda Civic Tourer Versi Wagon Mulai Beraksi
London - Mobil balap yang akan bertarung di BTCC (British Touring Car Championship) 2014 untuk Honda, Civic Tourer membuat debut perdananya.

Saat lomba resmi dimulai di Inggris beberapa waktu lalu, mesin teranyar Honda Yuasa Racing, Civic Tourer, langsung melakukan debutnya.

Pertama kali mobil ini muncul di bulan September 2013 lalu saat pameran otomotif Frankfurt Motor Show digelar. Saat itu Honda juga merilis versi wagon dari Civic untuk Eropa.

Sebelumnya, sampai balapan tahun 2013, Honda Yuasa Racing beraksi di BTCC dengan Civic Hatchback.

Kini di tahun 2014, mereka menggunakan Civic Tourer tipe Wagon.
Terakhir kali sebuah mobil wagon beraksi di BTCC adalah mobil Volvo 850 Estate pada 1994.

Ada sepasang Civic Tourers yang dikendarai oleh Matt Neal dan Gordon Shedden.

Dalam opening race yang terdiri dari balapan 1-3, pada balapan pertama Neal berada di urutan ketiga, sedangkan Shedden finis di urutan keempat.

Pada balapan kedua, giliran Shedden di urutan kedua dan Neal di urutan keempat. Pada balapan terakhir Neal finis di urutan kedua dan Shedden di posisi keenam.



(ddn/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads