Ustaz Abdul Somad (UAS) kembali mengendarai sepeda motor akhir pekan kemarin (1/3). Bukan Yamaha RX-King, atau Harley-Davidson, pendakwah kondang ini menaiki skuter Vespa 2 tak untuk menghadiri Tabligh Akbar di Masjid Cut Nyak Dien, Jakarta Pusat.
"Sarana boleh beda. tujuan tetap sama," tulis UAS dalam unggahan akun instagramnya.
Dalam foto yang dibagikan terlihat UAS sedang menaiki Vespa Super berkelir merah. Motor tua ini makin terlihat klasik dengan penggunaan Piaggio Badge atau "P Coret" di bawah lampu bulat motor ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tak lupa saat mengendarai motor tersebut lengkap menggunakan peranti keselamatan berkendara, yakni helm. Ia menggunakan motor tersebut dari JCC Senayan, yang didampingi oleh bikers lainnya dari beragam komunitas motor.
Beberapa warganet juga mengomentari terkait motoran UAS kali ini.
"APA nih, Tadz.. Anak vesPA," tulis adrianmaulana.
"Ini diah yg ane demen sama guru ane kendaraan ga mesti sama," tulis ariekuntung.
Memang dalam beberapa kesempatan safari dakwah UAS menyempatkan diri naik motor dengan jenis berbeda. Dari RX-King hingga Harley-Davidson, ia terlihat handal untuk mengendalikan kedua motor tersebut.
Tidak hanya itu, UAS juga sebelumnya riding dengan Honda Pitung alias C70 di Padang Panjang Sumatra Barat. Tak lupa di setiap postingannya diselipkan pesan dakwah.
"Perlu menjaga pergaulan walau sudah hijrah. Kalau ada sahabat yang mengingatkan pentingnya shalat berjamaah, menjauhi ma'siyat, pegang eratlah," tulisnya.
(riar/rgr)
Komentar Terbanyak
Mobil Esemka Digugat, PT SMK Tolak Pabrik Diperiksa
Syarat Perpanjang SIM 2025, Wajib Sertakan Ini Sekarang
7 Mobil-motor Wapres Gibran yang Lapor Punya Harta Rp 25 Miliar