Mercy Segera Keluarkan E300 Terbaru

Mercy Segera Keluarkan E300 Terbaru

- detikOto
Jumat, 19 Des 2008 14:11 WIB
Jakarta - Mercedes-Benz sebagai produsen mobil premium yang paling disegani di Indonesia tampaknya tidak ingin dominasinya di goyang oleh rival-rival terdekatnya. Karena itulah, produsen asal negeri Bavaria ini akan meluncurkan mobil terbaru dari seri E-Class.

Mobil mewah Mercedes tersebut kemungkinan besar adalah E300 yang telah diperlihat di Geneva Motor Show Maret lalu. Kendaraan prestisius ini juga masih akan diwarnai dengan berbagai instrumen yang bergaya klasik pada interiornya dengan dashboard yang hampir sama dengan varian terbaru dari GLK.

Namun, kehebatan sebenarnya dari mobil ini adalah di bagian mesinnya. Karena melalui produk ini, Mercedes sepertinya serius dalam menggarap Mercedes Bluetec strategy, dimana filter jelaga pada pembuangan mobil dipertebal menjadi dua lapisan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun hal ini belum cukup. Karena Mercedes juga mengaplikasikan katalisator yang dapat menangkap nitrogen oksida di bagian knalpotnya.

Mobil terbaru dari Mercedes yang dapat melaju hingga kecepatan 211 hp ini rencananya akan di pre-launching pada bulan maret 2009 mendatang dan akan secara resmi diluncurkan pada event bergengsi International Indonesia Motor Show 2009 mendatang dengan perkiraan harga Rp 1,3 miliar. (syu/ddn)

Hide Ads