Sandy Pas Band: Honda Sudah Terpercaya

Sandy Pas Band: Honda Sudah Terpercaya

- detikOto
Kamis, 27 Nov 2014 10:55 WIB
Sandy Pas Band: Honda Sudah Terpercaya
Rangga - detikOto
Karawang -

Drumer Pas Band, Sandy tampaknya sangat percaya pada sepeda motor bermerek Honda. Bahkan, ia mulai menggunakan Honda Vario sejak tahun 2009 lalu.

Menurut Sandy, brand Honda sudah dapat dipercaya. Sebab, sudah puluhan
tahun Honda telah malang melintang di tengah masyarakat Indonesia.

"Kalau Honda mah percaya. Honda itu udah lama dan sudah teruji
ketahannanya," kata Sandy kepada detikOto di Karawang akhir pekan lalu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Drumer yang telah menggunakan Honda Vario berwarna Putih itu mengaku, brand Honda sudah kuat di mata masyarakat. "Bahkan dengan teknologi Honda pun, bengkel-bengkel kecil udah mampu," katanya.

Sandy mengaku, tidak suka membeli barang yang perawatannya sulit dijangkau. Kesulitan perawatan itu menurutnya tidak tergambar di brand Honda.

"Honda udah cukup terstruktur aftersalesnya. Gue orangnya paling males beli barang yang aftersalesnya jelek, maintanance-nya susah. Nah yang enggak begitu siapa? Ya honda lah," ujar Sandy.

Ia pun lebih memilih Honda Vario untuk perjalanan dalam kota. Drumer yang tinggal di wilayah Jakarta Timur itu mengaku, Honda Vario cocok untuk pria dan wanita.

"Gue pakai Vario 2009 warna putih-pink. Enak, buat gue enggak terlalu kecil. Jadi walaupun gue pakai warna putih pink enggak ngegambarin cewe juga. Cowok bisa cewek bisa. Dimodifikasi juga bagus," kata Sandy.

(rgr/ady)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads