First Impression Honda All New City Sedan: Elegan, Layaknya Sedan Perkotaan

First Impression Honda All New City Sedan: Elegan, Layaknya Sedan Perkotaan

Muhammad Hafizh Gemilang - detikOto
Senin, 08 Nov 2021 09:16 WIB
Jakarta -

Honda Prospect Motor (HPM) tak hanya mendatangkan satu buah sedan terbarunya. Selain All New Civic RS, mereka juga membawa Honda All New City Sedan ke pasar Indonesia. Hadirnya City Sedan ini tentu melengkapi lini Honda City di tanah air dan menjadi saudara kembar beda bentuk dengan Honda City Hatchback RS.

Kali ini, detikOto diundang oleh HPM untuk melihat langsung wujud sedan terbaru serta termurah yang mereka jual saat ini Kira-kira bagaimana wujud dari City Sedan terbaru ini, apa saja yang ditawarkan, serta seperti apa impresi pertama kami terhadap Honda All New City Sedan ini? Simak ulasan kali ini!

Honda All New City SedanHonda All New City Sedan Foto: Muhammad Hafizh Gemilang

Desainnya Elegan, Khas Sedan Perkotaan

Seperti yang kami bilang di awal, Honda City Sedan ini tentunya hadir menjadi kembaran yang beda bentuk dengan Honda City Hatchback RS. Secara umum, tampilannya sama namun dengan garis bodi yang berbeda.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Nah! Honda memposisikan City Sedan ini lebih elegan ketimbang City Hatchback. Karena jika Honda City Hatchback menggunakan trim RS, Honda City Sedan hanya hadir dengan satu tipe, yaitu E. Tak heran, secara wujud City Sedan diplot lebih elegan dari pada Hatchback-nya yang menggunakan trim RS.

Pertama kita lihat dari depannya. City Sedan ini lagi-lagi secara umum mirip dengan City Hatchback. Namun, City Sedan ini menggunakan grille yang berkelir chrome. Selain itu, area bumper depannya pun tak diberi aksen sporty layaknya trim RS. City Sedan ini hadir lebih kalem dan terkesan mewah.

ADVERTISEMENT

Geser ke bagian sampingnya, garis atapnya khas Sedan yang melandai di bagian belakangnya. Namun tak hanya itu, yang juga membedakan City Sedan dengan City Hatchback ini adalah model peleknya. Honda memberikan pelek alloy ring 16 dengan desain yang mewah. Selain itu hadirnya Heat Rejecting Green Tinted Glass melengkapi tampilan eksterior All New Honda City yang tak hanya untuk estetik, juga diklaim berfungsi untuk mengurangi cahaya matahari yang masuk ke dalam kabin sehingga dapat mengurangi suhu panas di dalam kabin.

Honda All New City SedanHonda All New City Sedan Foto: Muhammad Hafizh Gemilang

Lanjut ke belakang, kami menilai penggunaan model stop lamp yang khas Honda terbaru ini, ternyata lebih terlihat pas di mobil Sedan. Sehingga, tampilan belakang dari Honda All New City ini memang sangat berkarakter dan menarik. Meski demikian, penggunaan headlamp yang cukup modern ini tak membuat kesan elegan dari City Sedan luntur dair belakang.

Masuk ke dalam kabinnya, khas sebuah Sedan, kabin dari Honda City Sedan ini terasa 'pas'. Untuk saya yang punya tinggi 175 cm, ruang kepala masih tersisa cukup. Sedangkan untuk ruang kaki, masih tersisa sangat lega. Area kabin belakang ini terasa sederhana, ada arm rest, kisi AC, serta port pengecasan.

Sedangkan untuk kabin depannya, auranya masih sama persis dengan City Hatchback RS. Tampilan Instrumen klusternya, layout dashoard, serta layar entertainment-nya pun sama. Namun, alih-alih menggunakan aksen hitam dan merah layaknya Hatchback RS, City Sedan menggunakan perpaduan warna hitam dan aluminium brush, sehingga tampilannya lebih kalem dan elegan dipandang.

Secara umum, Honda City Sedan ini menawarkan sebuah sedan dengan desain yang sangat pas untuk perkotaan. Gayanya elegan dan cocok untuk dipakai keluar masuk gedung perkantoran hingga dibawa ke pusat perbelanjaan. Sehingga menurut kami, City Sedan ini pas untuk orang yang sudah dewasa, tak mau tampil mencolok dengan City Hatchback RS, namun dengan spesifikasi yang sama.

Honda All New City SedanHonda All New City Sedan Foto: Muhammad Hafizh Gemilang

[Lanjut halaman berikut: Fitur dan spesifikasi mesin]

Fitur dan Mesin yang Sama dengan Hatchback-nya

Dari sisi performa, layaknya City Hatchback RS, City Sedan juga menggunakan mesin 1.5L DOHC i-VTEC yang telah diperbarui. Mesin tersebut menghasilkan tenaga maksimal 121 PS pada 6600 rpm dan torsi maksimal 145 Nm pada 4.300 rpm. Mesin yang telah disempurnakan juga didukung sistem transmisi CVT baru.

Lalu, All New Honda City dilengkapi dengan fitur Remote Engine Start. Fitur tersebut dapat menghidupkan mesin kendaraan dan A/C secara otomatis sebelum memasuki kendaraan. Jadi, pengendara bisa mendinginkan kabin sebelum memasuki mobil.

All New Honda City didesain dengan mengutamakan keselamatan mengemudi di beragam situasi berkendara. All New Honda City dilengkapi dengan berbagai fitur keselamatan seperti G-CON + ACETM, Anti-lock Braking System (ABS) dengan Electronic Brake Distribution (EBD) dan Brake Assist, Emergency Stop Signal, Hill Start Assist (HSA), Vehicle Stability Assist (VSA), 6 Airbags, Brake Override System, Seatbelt Reminder dan ISOFIX & Tether.

Honda All New City SedanHonda All New City Sedan Foto: Muhammad Hafizh Gemilang

Ketersediaan dan Harga Honda All New City Sedan

Honda menawarkan All New City dalam 3 pilihan warna, yaitu Platinum White Pearl, Meteoroid Gray Metallic (yang tersedia mulai Maret 2022) dan Crystal Black Pearl. Honda City sedan dijual dengan harga Rp 355.000.000. Harga yang tertera adalah harga untuk on the road wilayah Jabodetabek dan juga estimasi BBN Mobil Pertama tahun 2021.


Hide Ads