Sejak tahun 2002 ada 11 sirkuit yang masuk sekaligus kembali dalam kalender Grand Prix MotoGP. Namun hanya ada dua nama yang cukup bersinar yakni Miguel Oliveira dan Marc Marquez. Seperti diketahui bersama, Oliveira merupakan pemenang perdana Pertamina Grand Prix of Indonesia kelas MotoGP.
![]() |
Rupanya ini bukan kali pertama Oliveira mencatatkan namanya sebagai pemenang di sirkuit baru. Sebelumnya, saat ajang MotoGP menyambangi Sirkuit Internasional Portimao Algarve tahun 2020. Secara keseluruhan Oliveira sudah membukukan dua kemenangan di sirkuit baru.
Tapi itu belum seberapa. Oliveira masih kalah banyak dari juara dunia 8 kali Marc Marquez. Mengutip laman MotoGP, Marquez mencatatkan namanya sebagai pemenang di tiga sirkuit baru. Ketiga sirkuit baru itu adalah Circuit of the Americas (CoTA) tahun 2013, Termas de Rio Hondo pada 2014, dan Sirkuit Internasional Buriram Thailand tahun 2018.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Sekadar kilas balik, sebelumnya ada nama-nama lain yang juga menjadi jawara di sirkuit baru. Pertama ada Sete Gibernau yang memenangkan balapan di Qatar tahun 2004. Kemudian pada Sirkuit International China Shanghai dimenangkan oleh Valentino Rossi pada tahun 2005.
Masih di tahun yang sama, Marco Melandri memetik kemenangan perdana pada gelaran GP Turki di Istanbul Park. Tiga tahun setelahnya Rossi meraih kemenangan di Indianapolis Motor Speedway sebelum Aragon MotorLand menjalani debut tahun 2010.
Pada perhelatan GP Spanyol itu, Casey Stoner berdiri di podium tertinggi. Tahun 2016, sirkuit Red Bull Ring Austria ikut masuk dalam kalender MotoGP. Di sirkuit itu, Andrea Iannone mengklaim kemenangan pertamanya.
Beberapa sirkuit lama juga berhasil kembali masuk dalam kalender MotoGP diantaranya Twin Ring Motegi yang menggantikan Suzuki International Racing Course. Terakhir ada sirkuit Silverstone yang berhasil masuk ke kalender MotoGP lagi pada tahun 2010 setelah absen panjang. Di Silverstone pada tahun 2010, Jorge Lorenzo menjadi yang tercepat dan berhak berdiri di podium tertinggi.
(dry/lth)
Komentar Terbanyak
Penjualan Mobil Ambrol, Ekonomi Indonesia Tidak Baik-baik Saja
Heboh Polantas Tanya 'SIM Jakarta', Begini Cerita di Baliknya
Duh! Ojol Ancam Mau Demo Sebulan Sekali