Harganya Pasti Naik, Motor Ini Diklaim Bisa Jadi Barang Investasi

Harganya Pasti Naik, Motor Ini Diklaim Bisa Jadi Barang Investasi

Septian Farhan Nurhuda - detikOto
Senin, 05 Sep 2022 11:59 WIB
Husqvarna Norden 901
Husqvarna Norden (Foto: Septian Farhan Nurhuda/detikOto)
Jakarta -

Investasi tidak cuma bisa dilakukan pada rumah, tanah, atau emas. Motor yang satu ini diklaim harganya akan terus naik, sehingga bisa dipertimbangkan jadi salah satu instrumen investasi.

Harga motor bekas pakai biasanya lebih murah dibandingkan yang baru. Itulah mengapa, kendaraan roda dua tersebut dianggap tak bisa menjadi investasi jangka panjang.

Namun, anggapan itu nyatanya tak berlaku untuk motor-motor yang berstatus limited atau terbatas. Salah satunya Husqvarna Norden 901 yang tahun ini hanya dijual 10 unit di Indonesia dan 27 unit di Asia. Kendaraan bergaya petualang tersebut diyakini makin mahal jika dibeli dalam kondisi bekas pakai.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Husqvarna Norden 901Husqvarna Norden 901 Foto: Dok. Husqvarna

Norden 901 dalam kondisi baru dijual Rp 500 juta dengan status off the road. Namun, mengingat unitnya yang sangat terbatas, dan peminatnya yang terbilang banyak, rasanya tak mengherankan jika harga bekasnya justru bisa lebih mahal.

Berkaca dari kenyataan tersebut, owners 2Wheelies Indonesia selaku distributor yang menjual Husqvarna Norden 901 di Tanah Air, Alex Samosir mengaku yakin, tunggangan yang diimpor utuh (CBU) dari Austria itu sangat bisa dijadikan barang investasi.

ADVERTISEMENT

"Iya, bisa (dijadikan barang investasi), sekarang bisa dicek di internet perbandingan harga baru dan bekas (motor Husqvarna-KTM)," ujar Alex Samosir di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Menurut Alex, jumlahnya yang sangat terbatas membuat Norden 901 juga bisa menjadi item koleksi. Apalagi, kata dia, tak semua negara kebagian motor bertenaga 900 cc tersebut.

Husqvarna Norden 901Husqvarna Norden 901 Foto: Septian Farhan Nurhuda/detikOto

"Kalau saya bisa bilang, dia bakal jadi item koleksi. Soalnya hanya diproduksi setahun sekali. Kemudian tidak pernah sesuai orderan, misal Indonesia pesan 20 unit, eh dapetnya cuma 10 unit. Bahkan tak semua negara kan kebagian unitnya," terangnya.

Inden Husqvarna Norden 901 Lama Banget

Lebih jauh, Alex menjelaskan, pemesan Norden 901 yang gagal mendapat unitnya di tahun ini, akan digeser ke kloter berikutnya di tahun depan. Namun, jika antreannya masih terlalu panjang, bukan tak mungkin akan diundur lagi ke tahun setelahnya.

Maka, jika konsumen mau memesan Norden 901 sekarang, mereka harus menunggu minimal dua tahun atau lebih untuk mendapatkan unitnya.

"Iya, betul (harus nunggu 2 tahun atau lebih untuk dapat unitnya), bahkan bisa saja digeser lagi. Soalnya, waiting list-nya memang sangat panjang," kata Alex.




(din/din)

Hide Ads