Pilihan Harga Sepeda Motor Matic Bekas 125 cc, Harga Mulai Rp 10 Jutaan

Ilham Satria Fikriansyah - detikOto
Sabtu, 11 Des 2021 15:42 WIB
Ilustrasi motor bekas Foto: Rengga Sancaya
Jakarta -

Sepeda motor di kelas 125 cc adalah salah satu yang paling banyak diminati oleh masyarakat. Namun tidak hanya membeli dalam unit yang baru, bahkan sepeda motor bekas pun juga banyak diincar oleh konsumen.

Tak jarang, banyak masyarakat yang sengaja membeli motor bekas karena harganya jauh di bawah banderol motor baru. Faktor ini disebabkan juga oleh ketersediaan dana yang pas-pasan.

Namun, bukan berarti dana yang mepet tidak bisa membeli sebuah sepeda motor. Karena saat ini, di sejumlah situs jual beli kendaraan online, sudah banyak sepeda motor di kelas 125 cc yang dijual dengan harga Rp 10.00.000 sampai Rp 15.000.000.

Harga yang beraneka ragam ini juga dipengaruhi oleh merek, kondisi mesin, hingga tahun produksi. Bahkan, masih ada ditemukan sepeda motor matic bekas dengan harga di bawah Rp 10 juta, namun perlu diingat dengan rentang harga tersebut yang kamu bisa dapatkan adalah motor dengan produksi cukup lama.

Dari pantauan detikOto pada sejumlah situs jual beli motor bekas secara online, hasilnya menunjukkan masih banyak sepeda motor dengan banderol cukup murah.

Untuk kelas 125 cc, penjualan sepeda motor matic bekas masih dikuasai oleh Honda Vario. Harganya juga bervariasi tergantung dari tahun produksi hingga perawatannya.

Salah satunya ditemukan Honda Vario 125 CBS ISS tahun 2018 yang dijual Rp 14,8 juta. Lalu ada juga Honda Vario 2018 CBS ISS dengan banderol 13,9 juta.

New Honda Vario 150cc dan 125cc Foto: dok. Astra Honda Motor

Terdapat juga Honda Vario CBS ISS produksi tahun 2016 yang dijual seharga Rp 12,8 juta. Atau jika ingin banderol yang lebih terjangkau, ditemukan juga Honda Vario produksi 2014 yang dijual Rp 10,7 juta.

Beralih ke merek Yamaha, terdapat juga sejumlah model motor yang banyak dijual di situs jual beli online. Seperti Mio Soul GT 125 produksi 2019 yang dibanderol Rp 11,5 juta. Hadir juga Mio Soul GT tahun 2017 yang dijual Rp 10,6 juta.

Apabila ingin mengincar sepeda motor keluaran terbaru seperti Yamaha Lexi, kini juga banyak tersedia di sejumlah situs online. Namun, rata-rata harga jualnya masih cukup tinggi hingga menyentuh Rp 15 jutaan.

Salah satu yang terlihat adalah Yamaha Lexi 2018 yang dijual Rp 14,7 juta. Lalu ada juga Yamaha Lexi tahun produksi 2018 namun dengan harga lebih murah yakni Rp 13,5 juta.

Untuk tahun produksi terbaru, ada juga Yamaha Lexi 2019 yang dibanderol sebesar Rp 13,9 juta. Lalu ditemukan juga Yamaha Lexi tahun 2019 yang harganya Rp 15 juta.

Berikut daftar harga motor matic bekas dengan kapasitas mesin 125 cc:

- Honda Vario 2014 Rp 10,7 juta

- Honda Vario 2015 Rp 11,9 juta

- Honda Vario 2016 Rp 12,8 juta

- Honda Vario 2017 RP 13,3 juta

- Honda Vario 2018 Rp 13,9 juta

- Honda Vario 2018 Rp 14,8 juta

- Yamaha Mio Soul GT 2017 Rp 10,6 juta

- Yamaha Mio Soul GT 2019 Rp 11,1 juta

- Yamaha Mio Soul GT 2019 Rp 11,5 juta

- Yamaha Lexi 2018 Rp 13,5 juta

- Yamaha Lexi 2018 Rp 14,7 juta

- Yamaha Lexi 2019 RP 13,9 juta

- Yamaha Lexi 2019 Rp 15 juta

Sebagai pengingat, harga yang dicantumkan memiliki sejumlah perbedaan tergantung dari kondisi motor dan harga yang ditentukan oleh penjual. Apabila tertarik untuk membeli motor matic bekas dengan kapasitas mesin 125 cc, sebaiknya mengecek langsung kondisi motor sekaligus melakukan negosiasi harga.



Simak Video "Cek Harga Moge di Motobrads: Lengkap! Mulai Rp 85 jutaan sampai Rp 900 jutaan"

(lth/din)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork