10 Motor yang Paling Banyak Terjual November 2017

10 Motor yang Paling Banyak Terjual November 2017

Rangga Rahadiansyah - detikOto
Rabu, 13 Des 2017 15:37 WIB
Foto: Grandyos Zafna
Jakarta - Penjualan sepeda motor wholesales (dari pabrik ke diler) pada November 2017 mengalami penurunan dibanding Oktober 2017. Penjualan November mencapai 550.303 unit, dibanding 579.552 unit pada bulan sebelumnya.

Menurut data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) yang diperoleh detikOto, Rabu (13/12/2017), Honda masih mendominasi penjualan sepeda motor di Indonesia. Diikuti Yamaha di urutan nomor dua.

Begitu juga soal motor-motor terlaris. Setidaknya 10 motor terlaris pada November 2017 didominasi oleh Honda dan Yamaha.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berikut 10 motor baru yang paling banyak beredar selama November 2017 yang disarikan dari data AISI.

1. Honda BeAT Series: 188.446 unit
2. Honda Vario Series (termasuk 110, 125, dan 150 cc): 118.251 unit
3. Honda Scoopy: 62.929 unit
4. Yamaha Nmax: 29.328 unit
5. Yamaha Mio M3: 25.166 unit
6. Yamaha Aerox 155: 17.632 unit
7. Yamaha Fino: 16.258 unit
8. Honda Revo: 15.933 unit
9. Honda Supra X 125: 11.815 unit
10. Honda CB150R StreetFire: 8.633 unit. (rgr/lth)

Hide Ads