Awal 2016, Penjualan Motor Sport Hampir Salip Bebek

Awal 2016, Penjualan Motor Sport Hampir Salip Bebek

Rangga Rahadiansyah - detikOto
Jumat, 11 Mar 2016 15:13 WIB
Foto: Ari Saputra
Jakarta - Segmen motor sport kini mulai mengejar segmen motor bebek. Terbukti, dari data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), jumlah penjualan motor sport dan motor bebek pada Januari hingga Februari berbeda tipis.

Tercatat, motor bebek dari semua merek anggota AISI terjual sebanyak 109.113 unit atau 11,59 persen dari total penjualan sepeda motor Januari-Februari. Sementara motor sport sebanyak 106.264 atau 11,29 persen.

Sebelumnya sepanjang tahun 2015 lalu, motor bebek menguasai pangsa pasar 13,24 persen dari total penjualan sepeda motor. Sementara motor sport sebesar 11,48 persen.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ketua Bidang Komersial Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), Sigit Kumala mengatakan, sepertinya bisa saja penjualan motor sport akan melebihi motor bebek. Namun, perbedaannya tidak akan terpaut jauh.

"Karena penggemar motor underbone (motor bebek) masih banyak sih. Ya yang kayak pekerja, yang di daerah-daerah, yang nganterin surat-surat itu masih (pakai motor bebek)," kata Sigit saat dihubungi detikOto, Jumat (11/3/2016).

Selain itu, warga di luar kota juga tak sedikit yang membutuhkan motor bebek. Ditambah lagi perusahaan-perusahaan yang menginginkan motor bebek sebagai motor operasionalnya.

Meski begitu, Sigit mengatakan ke depannya motor sport bisa saja lebih tinggi dari motor bebek. Apalagi, jika pendapatan masyarakat sudah mencukupi untuk membeli motor sport.

"Kalau disurvei ke konsumen, motor idaman itu motor sport. Mungkin terinspirasi dari MotoGP mungkin," ujar Sigit.

Apalagi, motor sport saat ini ada yang dibanderol Rp 20 jutaan. Menurut Sigit, motor sport dengan banderol Rp 20 jutaan itu lah yang paling banyak diminati.

"Sport masih di level Rp 20 jutaan. Kalau dari cc mungkin 150-200cc," ucap Sigit.

Sigit memprediksi, tahun ini penjualan motor sport dan motor bebek kemungkinan akan sama. "Tahun ini kurang lebih sama lah. Yakomposisinya begitu (sama)," katanya.
(rgr/ddn)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads