Seperti Kepiting, Hyundai dan Mercy Bisa Jalan ke Samping dan Berputar 360 Derajat

Seperti Kepiting, Hyundai dan Mercy Bisa Jalan ke Samping dan Berputar 360 Derajat

M Luthfi Andika - detikOto
Senin, 15 Jan 2024 20:15 WIB
Mobil Hyundai bakal bisa parkir ke sampaing secara langsung tanpa berputar.
Hyundai Foto: dok. Instagram Uptin
Jakarta -

Inovasi industri otomotif bakal terus berkembang, kali ini giliran Mercedes-Benz dan Hyundai yang memamerkan inovasi terbaru yang membuat siapapun bakal terpana melihatnya. Bayangkan saja, di masa mendatang mobil buatan Mercedes-Benz dan Hyundai bakal mampu berputar atau parkir ke samping layaknya jalan 'Kepiting'.

Dikutip media sosial official Mercedes-Benz dan Hyundai, yang keduanya sama-sama menunjukkan inovasi unik yang diklaim bakal memudahkan para pengendara dalam berkendara terutama saat hendak parkir.

Seperti Mercedes-Benz, pada ajang CES 2024 produsen mobil asal Jerman ini memastikan akan melahirkan G-Class listrik dan tidak akan menurunkan ketangguhan G-Class di kelas offroad.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tidak hanya itu, Mercedes-Benz G-Class ini juga akan memperkenalkan inovasi 'G-Turn', yang memputar hingga 720 derajat. Sehingga disaat mobil tidak memungkinkan untuk maju ke depan dan namun sulit untuk mundur, maka dengan inovasi 'G-Turn'. Namun dalam media sosial Mercedes-Benz dijelaskan, fitur ini baru diperkenalkan dan belum diperkenankan untuk dikendarai di jalanan umum.

ADVERTISEMENT

[Gambas:Instagram]




Tidak jauh berbeda, Hyundai juga memperkenalkan inovasi baru yang tidak kalah unik yang mampu membuat pengendara tidak kerepotan saat parkir pararel, karena si pengendara tidak perlu repot-repot putar kanan-kiri setir kemudi, cukup roda ban dibuat kesamping dan layaknya kepiting mobil akan bergerak ke samping.

Memang teknologi ini bukan kali pertama di dunia, sebelumnya Bosch telah memperkenalkan teknolog ini. meski demikian hal yang paling mengejutkan ialah Hyundai langsung memastikan teknologi ini akan diperkenalkan 2026.

"ini merupakan self technology, mobil bisa jalan memiring, berputar 360 derajat," ujar akun media sosial @uptin.

[Gambas:Instagram]




Bagaimana menurut detikers, inovasi seperti ini keren atau tidak ya?




(lth/din)

Hide Ads