Mitsubishi Xpander Hybrid
Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita pernah membocorkan beberapa rencana produsen otomotif di Indonesia. Salah satunya rencana Mitsubishi memproduksi Xpander Hybrid tahun 2023.
Dari presentasi Agus disebutkan, Mitsubishi menyiapkan Xpander Hybrid dan dua model baru, serta Model A yang akan diproduksi tahun 2023.
Secara global, Mitsubishi sendiri memang punya rencana meluncurkan mobil hybrid electric vehicle (HEV) setelah tahun fiskal 2023 di kawasan Asia Tenggara.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Suzuki XL7 Hybrid
Selain Xpander Hybrid, Menperin Agus Gumiwang juga mengungkapkan rencana Suzuki menghadirkan mobil hybrid lainnya. Setelah meluncur Suzuki Ertiga Hybrid, Suzuki XL7 juga akan disematkan teknologi mild hybrid. Suzuki XL7 Mild Hybrid kabarnya akan meluncur tahun 2023.
Honda CR-V Generasi Keenam
Tahun 2023, Honda akan meluncurkan dua mobil hybrid di Indonesia. Namun, belum dibeberkan apa dua mobil hybrid terbaru Honda yang meluncur di Indonesia tahun 2023.
Salah satunya diprediksi Honda CR-V generasi keenam. Rumor itu terendus setelah desain Honda CR-V generasi terbaru muncul di dokumen pemerintah.
Honda Motor Co., Ltd. mendaftarkan desain mobil barunya di Indonesia. Kali ini, desain yang didaftarkan itu, diyakini, adalah Honda CR-V generasi keenam.
![]() |
Desain mobil baru Honda itu terdaftar dalam dokumen Berita Resmi Desain Industri No. 33/DI/2022 yang dirilis Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual Kementerian Hukum dan HAM. Dari tampak depan, samping dan belakang, desain mobil ini identik dengan Honda CR-V generasi keenam yang sudah meluncur lebih dulu di Amerika Serikat.
Mobil Listrik BMW i7
BMW memastikan akan meluncurkan mobil listrik mewah BMW i7 tahun 2023. President Director BMW Group Indonesia, Ramesh Divyanathan, memastikan akan memperkenalkan kendaraan listrik termewah BMW i7 pada tahun 2023.
"Melihat respons yang sangat luar biasa terhadap varian kendaraan full listrik dari BMW dan MINI, tahun depan kami akan meluncurkan kendaraan listrik paling mewah dari BMW yaitu BMW i7," kata Ramesh dalam keterangan resminya, Jumat (9/12/2022).
"BMW memimpin segmen kendaraan mewah ke era baru yang akan dibentuk oleh inovasi di bidang keberlanjutan dan digitalisasi. Dengan BMW i7, produsen kendaraan premium paling sukses di dunia menciptakan cara berwawasan ke depan untuk menikmati kenikmatan berkendara, kenyamanan jarak jauh yang tak tertandingi, dan pengalaman digital paling inovatif," sambung Ramesh.
BMW i7 mengusung dua motor listrik berperforma tinggi, yang mampu menyemburkan tenaga 544 dk dan torsi 795 Nm. Akselerasi 0-100 km/jam bisa ditempuh dalam waktu 4,7 detik. Soal performa baterai, memiliki daya jelajah hingga 590-625 km.
Mobil Listrik Murah DFSK
DFSK memastikan akan menghadirkan mobil listrik murah meriah, penantang Wuling Air ev. Mobil listrik mungil seharga Rp 200 jutaan itu akan diperkenalkan pada 2023.
"DFSK berkomitmen dalam mendukung perkembangan dan pertumbuhan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia melalui berbagai teknologi yang sudah dikembangkan dan teruji di berbagai belahan dunia lain. Komitmen ini kemudian tidak hanya sebatas memperkenalkan saja dan memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai kendaraan listrik, namun DFSK siap untuk melanjutkan komitmen ini di tahun 2023 dengan menghadirkan kendaraan listrik buatan dalam negeri hasil produksi anak bangsa dan menambah ragam jenis model yang ditawarkan," kata CEO PT Sokonindo Automobile (DFSK) Alexander Barus di Jakarta, Rabu (14/12/2022).
![]() |
Mobil EV mungil ini disebut-sebut akan memiliki harga yang terjangkau, yang sesuai kemampuan konsumen Indonesia.
"(Mini EV) paling cepat kita perkenalkan di IIMS (2023), paling lambat di PEVS (Periklindo Electric Vehcile Show 2023). Ada dua tipe, yang 220 km sama yang 150 km. Pasti akan ke Indonesia," kata Sales and Marketing Director PT Sokonindo Automobile (DFSK) Rifin Tanuwijaya.
"Range harga, kira-kira Ro 200 (juta) sampai Rp 220 (juta)," bilang Rifin.
(rgr/lua)
Komentar Terbanyak
Jangan Kaget! Biaya Tes Psikologi SIM Naik, Sekarang Jadi Segini
Jangan Pernah Pasang Stiker Happy Family di Mobil, Pokoknya Jangan!
Naik Taksi Terbang di Indonesia, Harganya Murah Meriah