Busworld Southeast Asia 2022 yang digelar di arena JIExpo Kemayoran, Jakarta (5-7/10/2022) menghadirkan sejumlah produk bus premium dan juga bus listrik. Di antara bus-bus yang dipajang, ada satu bus high decker yang teknologinya bisa dikatakan paling canggih.
Bus itu adalah New Armada Skylander R22, yang diluncurkan belum lama ini. Keunggulan yang ditawarkan bus ini adalah kaca spion yang menggunakan model mirror cam dan layar Videotron yang ada di bodi belakangnya.
New Armada Skylander R22 memiliki tema dinamis dan comfort. Bus ini punya tampang yang lebih sporty dengan sentuhan ornamen LED pada sudut-sudut bus. Selain itu, bus ini tetap mengusung desain kaca ganda alias double glass.
Penggunaan kaca double glass ini bertujuan membantu para pemilik Perusahaan Otobus (PO), agar ketika salah satu kaca depan pecah tidak perlu mengganti seluruh bagian kaca, yang tentu butuh biaya lebih mahal.
![]() |
New Armada Skylander R22 juga punya area bagasi yang luas--tembus dari sisi kiri ke sisi kanan--sehingga bisa menampung kendaraan roda dua. Kisi lubang ventilasi di bodi belakang juga tampak semakin modern.
Salah satu inovasi terbaru pada bodi bus racikan perusahaan karoseri asal Magelang ini adalah disematkannya LED Screen di kaca belakang. LED Screen di belakang atau videotron ini diklaim bisa membantu pengemudi kendaraan di belakang bus melihat kondisi di depan, sehingga bisa mendahului dengan aman.
![]() |
Bus ini juga sudah menggunakan model kaca spion mirror cam, sehingga bagian eksterior jadi tampak lebih elegan dan minimalis. Terlebih mirror cam ini warnanya menyatu dengan warna sekat kaca depan.
Simak Video "Keren! Bus Listrik Tentrem Pakai Baterai Buatan Dalam Negeri"
[Gambas:Video 20detik]
(lua/lth)
Komentar Terbanyak
Kendaraan Hilang Lapor Polisi, Kena Biaya Berapa?
Bikin Orang Malas Bayar Pajak, BBN Kendaraan Bekas dan Pajak Progresif Dihapus
Rossi Pernah Sebut Marquez 'Biang Masalah' di MotoGP, Kini Banyak yang Percaya?