Toyota tampaknya bakal kembali menjadi pabrikan dengan penjualan paling besar di dunia tahun ini. Hal itu lantaran jenama asal Negeri Sakura tersebut telah menjual lebih dari 1 juta unit mobil hingga April atau melampaui pencapaian Volkswagen (VW) Group.
Baik Toyota maupun Volkswagen diketahui sama-sama mengalami penurunan penjualan dalam empat bulan pertama tahun 2022. Penjualan Toyota turun 5,8% sedangkan VW anjlok 26%.
Mengutip Bloomberg, penurunan penjualan Toyota dan Volkswagen disinyalir terdampak dari penerapan lockdown di China. Namun demikian, Toyota disebut masih bisa mengelolanya dengan baik.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Toyota belakangan berhasil melampaui pencapaian Volkswagen, sekalipun target produksi bulan lalu telah dipangkas berkaitan dengan penyebaran Covid-19 di Jepang dan sejumpah negara.
Ilustrasi ekspor mobil Toyota di Pelabuhan Patimban Foto: Dok. Toyota Motor Manufacturing Indonesia |
President Toyota, Akio Toyoda mengungkap bahwa pada Maret perusahaan tengah mengevaluasi kegiatan produksi bersama dengan para pemasok untuk menghindari faktor 'kelelahan'. Di sisi lain, perusahaan juga tengah merencanakan membuat rekor produksi kendaraan di seluruh dunia pada periode tersebut.
Sedangkan Volkswagen masih harus bersusah payah di China. Padahal China merupakan pasar terbesar dari pabrikan yang bermarkas di Wolfsburg tersebut. Hingga April, distribusi VW merosot 30%.
Dibandingkan Toyota, Volkswagen juga lebih terkenal di Eropa Barat. Namun adanya invasi Rusia ke Ukraina justru mengganggu rantai pasok yang belakangan mandek.
(dry/lth)












































Ilustrasi ekspor mobil Toyota di Pelabuhan Patimban Foto: Dok. Toyota Motor Manufacturing Indonesia
Komentar Terbanyak
Diklakson Gegara Lane Hogging, Sopir Yaris Ngamuk-Ngajak Ribut
Viral Lexus Berpelat RI 25 Potong Antrean di Gerbang Tol
Kursi Depan JakLingko untuk Prioritas, Tak Semua Orang Boleh Duduk