Ini Dia Sederet Fitur Keselamatan Canggih yang Membalut All New Veloz

Dea Duta Aulia - detikOto
Jumat, 11 Feb 2022 13:19 WIB
Foto: Dok. Toyota
Jakarta -

PT Toyota Astra Motor (TAM) resmi memperkenalkan All New Toyota Veloz pada akhir 2021. Generasi teranyar ini telah dibalut dengan beragam fitur yang mampu mendukung mobilitas para pemiliknya.

Tak hanya itu, aspek keselamatan para pemilik kendaraan juga mendapatkan perhatian serius dari Toyota. Melalui Toyota Safety Sense (TSS) yang terdapat pada All New Veloz, Toyota ingin memastikan keselamatan para pengemudi, penumpang, hingga pengguna jalan lainnya.

Toyota Safety Sense ini juga dilengkapi dengan dua kamera yang berada di kaca depan mobil. Dua kamera tersebut memiliki peran yang cukup penting untuk menjamin keselamatan saat berkendara. Pasalnya, kamera tersebut memiliki radar berkemampuan untuk mendeteksi potensi kecelakaan.

Selain itu, TSS yang terdapat pada All New Veloz juga dilengkapi dengan beragam fitur seperti Pre-Collision Warning and Pre-Collision Braking, Pedal Missoperation Control, Lane Departure Warning and Lane Departure Prevention, dan Front Departure Alert.

Dari semua fitur tersebut, para pemilik akan mendapatkan beragam manfaat yang berbeda-beda. Khusus untuk fitur Pre-Collision Warning and Pre-Collision Braking memiliki kemampuan untuk mengurangi risiko tabrakan dengan kendaraan lain di depan.

Fitur ini bekerja dari kamera sensor yang terdapat pada kaca depan. Dalam proses deteksi potensi kecelakaan, sensor akan memerintahkan buzzer untuk mengeluarkan bunyi peringatan. Jika peringatan tersebut tak digubris dan pengemudi tidak melakukan pengereman, maka secara otomatis sistem tersebut mengerem ban untuk mencegah terjadinya kecelakaan.

Selanjutnya yakni Pedal Missoperation Control yang sangat bermanfaat saat berada di lampu merah atau parkiran. Sebab fitur ini mampu memberikan pengereman secara otomatis jika pengemudi tidak sengaja menginjak pedal gas.

Kemampuan fitur Pedal Missoperation Control tidak terlepas dari peran sensor kamera pada bagian depan. Jika dalam kondisi berhenti, maka sensor tersebut akan mendeteksi benda pada bagian depan mobil.

Ketika sensor tersebut mendeteksi ada benda yang terdapat di depan dan mobil tidak sengaja maju mendekati objek tersebut, maka secara otomatis kendaraan akan melakukan pengereman.

Berlanjut ke fitur selanjutnya yakni Lane Departure Warning and Lane Departure Prevention. Fitur ini akan mendeteksi marka jalan saat All New Veloz sedang berjalan. Tak hanya itu, fitur ini juga mampu mengoreksi setir secara otomatis jika mobil yang sedang melaju keluar dari marka jalan.

Lantas bagaimana caranya menyalip kendaraan saat berada di jalan raya? Tenang nggak perlu khawatir. Untuk menyalip kendaraan, para pemilik All New Veloz hanya perlu menyalakan lampu sen maka secara otomatis Lane Departure Warning and Lane Departure Prevention sementara akan dinonaktifkan. Namun, jika kendaraan sudah berada posisi yang pas dan mematikan lampu sen maka secara otomatis fitur tersebut akan kembali bekerja.

Jika fitur di atas banyak berbicara mengenai pengereman otomatis dan setir semi otonom, namun Front Departure Alert memiliki kemampuan sistem kerja yang cukup berbeda.

Melalui kamera radar yang terdapat di kaca depan All New Veloz, buzzer akan memberikan pemberitahuan jika kendaraan lain di depan telah berjalan. Kemampuan tersebut tentu akan terasa menyenangkan apabila All New Veloz sedang berada di lampu merah atau beriringan dengan kendaraan lain.




(akd/din)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork