Bocoran-bocoran Suzuki XL7, Ertiga Versi SUV

Round-Up

Bocoran-bocoran Suzuki XL7, Ertiga Versi SUV

Rangga Rahadiansyah - detikOto
Kamis, 23 Jan 2020 07:36 WIB
Suzuki XL7. Foto: Istimewa


Sales Terima Pesanan XL7, Ini Syaratnya

Menindaklanjuti informasi tersebut, detikcom langsung menghubungi tenaga penjual diler Suzuki di Depok. Dikatakan tenaga penjual itu, Suzuki XL7 akan diluncurkan bulan depan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Suzuki XL7 akan diperkenalkan PT SIS pada 15 Februari mendatang dan mulai di-display di diler-diler Suzuki keesokannya (16 Februari).

Meski baru diluncurkan bulan depan, tenaga penjual tersebut mengatakan bahwa XL7 sudah bisa dipesan konsumen saat ini.

ADVERTISEMENT
Bocoran-bocoran Suzuki XL7, Ertiga Versi SUVFoto: Istimewa

"Suzuki sudah buka inden (XL7). Booking fee (uang tanda jadi-red) mulai Rp 5 juta," ujarnya melalui pesan singkat kepada detikcom, Rabu (22/1/2020).

Jika memesannya sekarang, konsumen baru bisa mendapatkan unitnya antara 2-3 bulan mendatang.

"Pemesanan bulan (Januari-red) ini, delivery bulan Maret - April," tukasnya.



Simak Video "Impresi Pertama Suzuki XL7 Hybrid: Harga Naik Dikit, Teknologi Makin Komplit"
[Gambas:Video 20detik]

Hide Ads