Nurburg - Untuk kesekian kalinya mobil hasil garapan BMW dan Toyota muncul lagi di jalanan. Mobil yang disebut-sebut sebagai BMW Z Roadster kepergok tengah diuji di sirkuit Nurburgring.
Seperti dilansir inautonews, Selasa (4/7/2017), Toyota dan BMW memang sama-sama melahirkan mobil sport, BMW bersama Seri Z-nya dan Toyota dengan Supra-nya.
Merek Jerman BMW memang belum mengonfirmasi apakah akan memberi nama Z5 untuk mobil patungan BMW dan Toyota, namun setidaknya pengujian kali ini membuktikan kalau kedua merek tidak main-main dalam pengembangan mobil sport bersama-sama.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Namun saat ini penggunaan mesin apa yang akan dipilih masih menjadi pertanyaan besar. Apakah akan melahirkan mesin baru khusus untuk New Z atau akan menggunakan mesin M14i. Meski demikian bisa dipastikan mesin yang akan dipilih akan memiliki performa terbaik.
(lth/ddn)
Komentar Terbanyak
Habis Ngamuk Ditegur Jangan Ngerokok, Pemotor PCX Kini Minta Diampuni
Viral Lexus Berpelat RI 25 Potong Antrean di Gerbang Tol
Kursi Depan JakLingko untuk Prioritas, Tak Semua Orang Boleh Duduk