Toyota akan meluncurkan mobil line-up terbaru dari Fortuner besok. Mobil yang akan diluncurkan itu diklaim salah satu mobil keluarga yang diidam-idamkan masyarakat Indonesia.
Informasi yang masuk ke detikOto, jika Toyota bakal meluncurkan SUV line up terbaru Fortuner diesel dengan harga yang lebih terjangkau.
"Hanya tambahan varian biar tambah lengkap. Pilihannya jadi banyak saja. Momen halal bihalal setelah lebaran ini kita memanfaatkan untuk meluncurkan line-up baru," ucap sumber kepada detikOto, Senin (4/8/2014).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Pastinya akan sangat dinanti konsumen di Tanah Air, harganya nanti aja," tuturnya,
Dalam laman resmi Auto2000, Fortuner diesel tersedia 4 varian yaitu Fortuner 2.5 G M/T diesel yang dibanderol Rp 405,6 juta. Fortuner 2.5 G M/T TRD diesel Rp 436,1 juta. Fortuner 2.5 G A/T diesel Rp 415,7 juta dan Fortuner 2.5 G A/T TRD diesel yang dibanderol Rp 446,2 juta.
(ikh/ddn)
Komentar Terbanyak
Ini Dampak Buruk Andai Tarif Ojol Naik 8-15 Persen di Indonesia
Jangan Kaget! Biaya Tes Psikologi SIM Naik, Sekarang Jadi Segini
Ternyata Gegara Ini Insinyur India Bikin Tikungan Flyover 90 Derajat