'Diesel Tak Sekotor Dulu'

'Diesel Tak Sekotor Dulu'

- detikOto
Rabu, 04 Jul 2012 18:01 WIB
BMW 520d
Bandung - Beberapa kendaraan diesel saat ini sering dihindari karena asap knalpotnya yang kotor. BMW menegaskan mesin diesel yang dipasang di mobil-mobil BMW tidak kotor, bahkan bisa jadi solusi sebagai kendaraan ramah lingkungan.

Seperti yang diungkapkan Corporate Communication Director PT BMW Indonesia Helena Abidin, di Bandung, Rabu(4/7/2012).

"Bahan bakar diesel menurut kami ini juga peluang yg harus dilihat oleh masyarakat. Karena bahan bakar ini bisa menjadi bahan bakar alternatif untuk penghemat bahan bakar," ucap Helena.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Helena pun sangat bangga bisa memperkenalkan mobil sedan premium untuk pertama kalinya ditanah air, dengan menggunakan bahan bakar diesel.

"Kalau kami sih bangga bisa memperkenalkan sedan premium berbahan dasar diesel di Indonesia. Karena bahan bakar diesel itu memiliki emisi rendah dan dan gas buang yang rendah. Tidak kotor lagi, tidak seperti teknologi yang lama. Bahkan bisa dikatakan diesel memiliki tingkat efisiensi yang lebih baik dari bensin," katanya.

"Buktinya kami sudah melakukan test bersama 520d Jakarta-Bali itu hanya menghabiskan satu tangki bahan bakar atau setara dengan 70 liter," tambahnya.

Helena juga menambahkan penjualan BMW berbahan bakar diesel dinilai masih baik.

"Total penjualan pada semester satu 2012 untuk bahan bakar diesel mencapai 132 unit. Dengan seri 520d yang terbanyak terjual hingga mencapai 60 unit," ujarnya.

Baca artikel test drive BMW 520d di sini.

(ddn/ddn)

Hide Ads