Mobil Listrik Murah Hyundai Kepergok Diuji Coba, Begini Tampangnya

Mobil Listrik Murah Hyundai Kepergok Diuji Coba, Begini Tampangnya

Septian Farhan Nurhuda - detikOto
Sabtu, 23 Sep 2023 13:31 WIB
Mobil listrik kecil Hyundai.
Mobil listrik kecil Hyundai. Foto: Roads & Rants
Jakarta -

Produsen roda empat asal Korea Selatan, Hyundai kepergok tengah menguji coba mobil listrik mungil di suatu jalan raya di Eropa. Kendaraan tersebut kemungkinan besar akan menjadi andalan pabrikan di segmen kendaraan elektrik murah.

Disitat dari Carscoops dan Gaadiwaadi, Sabtu (23/9), mobil listrik mungil yang tengah diuji coba itu menggunakan platform milik Hyundai Casper. Bahkan, sumber yang sama menyebut, kendaraan tersebut memang akan mengusung nama Casper EV.

Meski ditutup stiker kamuflase untuk mengaburkan identitasnya, namun ada sejumlah detail di kendaraan yang bisa dikenali. Misalnya, dimensi yang mungil dengan dominasi aksen mengotak. Lampu utama sipit yang alisnya terhubung dengan garis kap mesin. Kemudian ada pencahayaan di bawah yang sejajar dengan gril minimalis.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mobil listrik kecil Hyundai.Mobil listrik kecil Hyundai. Foto: Roads & Rants

Detail tersebut benar-benar menyerupai Hyundai Casper versi terbaru yang meluncur di Asia belum lama ini. Hanya saja, ada sedikit perbedaan di bagian pelek yang desainnya lebih sederhana.

Kabarnya, kendaraan akan diproduksi di Gwangju Global Motors (GGM) sebagai kesepakatan antara pemerintah setempat dengan Hyundai. mobil murah itu kemungkinan besar akan menjadi produk global dan mulai dipasarkan tahun depan.

ADVERTISEMENT

Hingga kini, belum ada bocoran apapun mengenai mesin, fitur dan harga jual kendaraan. Namun, beredar kabar, mobil yang disebut-sebut akan menjadi Hyundai Casper EV itu akan menggunakan baterai yang sama dengan Kia Ray. Sehingga, mobil bisa melaju hingga 205 km hanya dengan sekali cas.

Mobil listrik kecil Hyundai.Mobil listrik kecil Hyundai. Foto: Roads & Rants

Sementara untuk fitur kemungkinan besar akan sama dengan Hyundai Casper. Hanya saja, pabrikan disebut-sebut akan membuatnya lebih lengkap dengan tambahan beberapa teknologi keamanan.

Di Korea Selatan, Hyundai Casper dibanderol mulai Rp 163 jutaan. Meski belum diumumkan, namun versi elektriknya boleh jadi akan bermain di kelas entry level atau pembeli pertama.




(sfn/lth)

Hide Ads