Pria yang cukup lama berada di Indonesia pada 1997-2002 menjadi salah satu saksi naik turunnya ekonomi Indonesia.
"Saya sendiri mengalami saat krisis ekonomi terjadi di Indonesia, ada chaos ekonomi di Jakarta. Dan kami sudah berbisnis di Indonesia selama 46 tahun, banyak masalah tetapi kami bisa mengatasi masalah-masalah itu karena kami punya banyak teman, konsumen di Indonesia. Mereka mendukung kami jadi secara pribadi saya suka Indonesia, saya punya simpati pada Indonesia, saya yakin perekonomian Indonesia akan tumbuh dengan konstan. Indonesia seperti rumah kedua," ujar pria yang sempat menjabat sebagai kepala penasihat Mitsubishi di Indonesia.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dan pemerintah Jepang selalu berkomitmen mendukung pembangunan infrastruktur. Dalam 3-5 tahun lebih banyak pembangunan infrastruktur. Saya yakin dengan kekuatan Indonesia," ujar Masuko. (ddn/ddn)
Komentar Terbanyak
Mobil Esemka Digugat, PT SMK Tolak Pabrik Diperiksa
Syarat Perpanjang SIM 2025, Wajib Sertakan Ini Sekarang
Patwal Diminta Tak Arogan: Jangan Asal Setop Kendaraan-Makan Jalur Orang