Sebuah Lamborghini Huracan STO baru sebulan jadi armada perusahaan rental mobil Royalty Exotic Cars di California, Amerika Serikat. Tapi mobil tersebut sudah rusak usai disewa seorang konsumen.
Dikutip Carscoops, Lamborghini Huracan STO jadi model paling mahal yang disewakan dari Royalty Exotic Cars. Mobil itu baru tiba sejak 30 hari yang lalu.
Tapi seorang konsumen ada yang tertarik untuk menyewa mobil berperforma tersebut. Setelah melewati persyaratan administrasi, konsumen itu lolos izin untuk menyewa mobil tersebut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kabar buruk menimpa perusahaan rental ini, sebab penyewa diduga tak bisa mengendalikan buasnya tenaga Lamborghini Huracan STO, lalu menabrak pagar pembatas di pinggiran kota Las Vegas.
Tidak ada korban jiwa dari peristiwa tersebut, tetapi Lamborghini Huracan STO mengalami kerusakan berat. Salah satu roda belakang macet, splitter yang terbuat dari karbon juga mengalami kerusakan. Sementara mobil harus diangkut menggunakan towing.
Well, Lamborghini Huracan STO ini menjadi mobil termahal yang bisa disewa dari Royalty Exotic Cars. Misalnya untuk sewa 4 jam saja perlu merogoh kocek sekitar US$ 1.400 atau sekitar Rp 19 jutaan. Wajar mahal, sebab mobil ini juga dijual mulai dari US$ 390.000 atau sekitar Rp 5,5 miliar.
Sejatinya, Royalty Exotic cars sudah menyiapkan sederet syarat yang ketat kepada penyewa mobil, mulai dari umur di atas 25 tahun, kepemilikan SIM, asuransi pribadi, dan mobil. Jika mobil mengalami kerusakan akan dikenakan denda dengan biaya yang tinggi.
Kendati sudah memiliki SIM, mengemudikan Lamborghini juga bukan perkara sepele. Sebab mobil ini dibuat khusus dengan spek balap, di balik jantungnya ada mesin 10 silinder 5.200 cc yang bisa menyemburkan tenaga 631 PS dan torsi 565 Nm.
Di atas kertas Lamborghini Huracan STO bisa melesat dari titik nol hingga 100 km/jam hanya dalam waktu 3 detik. Wih...
(riar/din)
Komentar Terbanyak
Jangan Pernah Pasang Stiker Happy Family di Mobil, Pokoknya Jangan!
Naik Taksi Terbang di Indonesia, Harganya Murah Meriah
Kenapa Sih STNK Tak Berlaku Selamanya dan Harus Diperpanjang?