Miris, 32 Nyawa Pesepeda Melayang karena Kecelakaan

Miris, 32 Nyawa Pesepeda Melayang karena Kecelakaan

Rangga Rahadiansyah - detikOto
Selasa, 17 Nov 2020 11:42 WIB
Jalan-jalan di ibu kota sepi saat libur panjang ini. Warga pun memanfaatkan momen ini dengan bersepeda di jalan tersebut.
Banyak pesepeda yang masih menjadi korban kecelakaan. Sampai Oktober 2020, 32 nyawa pesepeda melayang karena kecelakaan lalu lintas.Foto: Grandyos Zafna
Jakarta -

Pengguna sepeda akhir-akhir ini meningkat pesat. Karena perkembangan pesat pengguna sepeda, keselamatan merupakan aspek utama. Sayangnya, masih banyak pengguna sepeda yang menjadi korban kecelakaan di jalan raya.

Poetoet Soedarjanto, Ketua Bike2Work Indonesia, mengatakan dari semua ragam pengguna sepeda, yang paling penting bagi pengguna sepeda adalah faktor keselamatan. Data yang dihimpun Bike2Work Indonesia mencatat, masih banyak pesepeda yang menjadi korban kecelakaan lalu lintas.

"Data menyedihkan, betapa keselamatan bagi pengguna sepeda di Indonesia begitu memprihatinkan. Data 5 Oktober 2020, yang coba kami himpun, sangat terlihat pengguna sepeda korban laka lantas (kecelakaan lalu lintas) sampai tanggal 5 Oktober, dan saya belum update tapi di 1 bulan terakhir ini juga ada penambahan, itu kemarin 5 Oktober kita mencatat 32 nyawa teman-teman pengguna sepeda dengan berbagai sebab kecelakaan lalu lintas meninggal dunia," sebut Poetoet dalam webinar 'Keselamatan Pesepeda di Jalan', Selasa (17/11/2020).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Data itu dikumpulkan dari berbagai sumber forum sepeda seluruh Indonesia sampai 5 Oktober 2020. Menurut Poetoet, satu bulan terakhir ini juga terdapat penambahan korban.

"Trennya naik dari tahun ke tahun. Kami catat tiga tahun terakhir dan angkanya naik. Ini kita tidak semata-mata ingin menampilkan jumlah, karena ini adalah persoalan nyawa, jadi satu pun itu sangat berarti," kata Poetoet.

ADVERTISEMENT

Poetoet juga menampilkan data yang bersumber dari Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri. Saban tahun, lebih dari 3.000 pesepeda menjadi korban kecelakaan lalu lintas.

"Data yang baru saya terima dari Korlantas Polri minggu lalu, korban sepeda dan pejalan kaki yang terlibat dalam kecelakaan, tidak disebutkan meninggal atau tidak, tetapi ini adalah secara keseluruhan, tercatat di tahun 2019 yang terlibat kecelakaan adalah 3.231 pengguna sepeda," sebut Poetoet.

Angka itu naik di tiga tahun terakhir. Pada 2017, pesepeda yang menjadi korban kecelakaan lalu lintas mencapai 3.209 orang dan tahun 2018 terdapat 3.227 pesepeda yang menjadi korban kecelakaan lalu lintas.




(rgr/din)

Hide Ads