4 Mitos dan Fakta Seputar Isi BBM

4 Mitos dan Fakta Seputar Isi BBM

Ruly Kurniawan - detikOto
Kamis, 16 Mei 2019 07:07 WIB
Petugas SPBU mengisi bensin Foto: Rachman Haryanto
Jakarta - Sampai saat ini, mitos tentang pengisian bensin agar optimal masih ramai diperbincangkan. Bahkan di beberapa kondisi dan tempat, masih ada yang mempercayai bahwa mengisi bensin di pagi hari tepatnya pada waktu subuh adalah waktu yang sangat tepat dibanding malam hari.

Berikut beberapa mitos tentang pengisian BBM sebagaimana dilansir laman resmi Suzuki Indonesia. Pertama adalah mengisi BBM tiga perempat dari kapasitas maksimal. Maksud dari membiarkan seperempat bagian dari tangki BBM dalam kondisi kosong untuk mengurangi penguapan sehingga dapat menghemat BBM. Selain itu, cara ini dipercaya bisa mencegah BBM tumpah karena goncangan saat tangki terisi secara penuh.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Cukup masuk akal memang, namun dengan teknologi kendaraan saat ini khususnya pada mobil (vapor recovery system), hal tersebut tidaklah perlu. Sebab sistem tersebut berfungsi untuk menekan penguapan, meskipun tangki BBM terisi penuh.

Selanjutnya ada rumor yang mengatakan bahwa saat mengisi BBM, posisi gigi persneling harus dalam kondisi netral. Hal ini disebabkan karena dalam posisi netral, tidak ada injeksi BBM menuju mesin. Hingga pada akhirnya bisa menghemat lebih banyak bensin.



Faktanya, tidak ada hubungan antara isi BBM dengan aturan posisi gigi harus netral. Apalagi saat ini mobil zaman sekarang sudah dilengkapi sensor yang secara otomatis akan menutup jalannya injeksi bahan bakar saat mesin nganggur. Tapi memang, untuk alasan keamanan trik ini bisa dibilang wajib dilakukan.

Lalu ketiga ada juga yang percaya bahwa mengisi BBM sampai luber bisa membuat volume BBM yang masuk jadi lebih banyak. Sehingga pada akhirnya bisa menghemat waktu dan uang. Padahal faktanya, dengan sistem vapor recovery system yang biasa tersemat pada mobil saat ini BBM yang kelebihan di tangki akan terdeteksi. Maka hal ini malah buat rugi.

Terakhir dan paling familiar adalah waktu yang tepat untuk mengisi BBM yaitu di pagi hari, atau tepatnya saat suhu udara rendah (subuh). Sebab diyakini, di kondisi itu BBM akan lebih kental sehingga volume yang akan didapat lebih banyak.

Sebaliknya, mengisi BBM saat suhu panas akan membuat volume BBM yang di dapat lebih sedikit karena penguapan. Hal ini memang bisa saja terjadi, namun tidaklah signifikan (hanya nol koma sekian liter).



(ruk/ddn)

Hide Ads