Saat ini di kota-kota besar sudah menjamur tempat cuci motor premium. Masing-masing menawarkan program atau paket cuci motor dengan harga dan penanganan yang beragam. Namun apa yang buat cuci motor detailing ini mahal?
Stefanus Yoga, pemilik Detailworks Motospa mengatakan bahwa cuci motor detailing ini sebenarnya melalui proses cuci steam biasa, namun setelah dicuci, motor akan dibersihkan dengan lebih menyeluruh.
"Detailing tetap melalui proses cuci secara menyeluruh seperti cuci steam biasa. Hanya saja ditambahkan prosesnya dan menggunakan chemical yang lebih lengkap. Biasanya detailing ini termasuk juga pembersihan kerak menggunakan water spot remover dan juga menggunakan degreaser untuk menghilangkan kotoran yang tidak bisa hilang dengan shampo motor biasa," papar Yoga kepada DetikOto, Jumat (28/0/21).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurut Yoga, setelah motor bersih karena melalui tahapan cuci steam dan sudah hilang semua kerak-keraknya, barulah motor masuk ke tahap yang lebih serius.
"Setelah treatment pembersihan kerak menggunakan waterspot remover dan degreaser di area kaki-kaki dan seputaran mesin, masuk ke tahap pembersihan kotoran yang menempel di seluruh area bodi menggunakan all purpose cleaner," ujar Yoga.
"Baru tahap terakhir ada proses poles single step dan waxing bodi. Serta ada juga dressing di area plastik hitam dan karet-karet," lanjut Yoga yang sudah berpengalaman lebih dari 5 tahun di dunia detailing motor dan mobil.
Yoga juga menjelaskan bahwa cuci motor detailing ini bisa memakan waktu 2 hingga 4 jam tergantung jenis motor dan kondisinnya. "Cuci motor detailing dan full detailing pastinya beda. Cuci detailing itu semacam detailing tapi express gitu, jadi tidak ada yang dibongkar-bongkar," papar Yoga.
Tentunya mengenai harga, cuci motor detailing ini berbeda jauh dengan cuci motor steam yang biasanya ada di rentang harga Rp 15-50 ribu.
"Pertama (biaya lebih mahal) karena dikerjakan oleh detailer yang memang upahnya lebih mahal dan biasanya dikerjakan minimal oleh dua orang. Kedua, karena ada penggunaan chemical detailing yang harganya mahal," ujar Yoga.
"Selain itu pengerjaannya memakan waktu yang lama dan juga ada faktor resiko dari penggunaan bahan-bahan kimia yang keras," papar Yoga menjelaskan harga cuci motor detailing yang cenderung lebih mahal.
Menurut Yoga, harga yang masuk akal dari cuci detailing ini ada di rentang harga Rp 150-300 ribuan dan untuk intensitas cucinya dapat dilakukan minimal sekali setahun.
"(Cuci motor detailing) Penting untuk motor yang sudah cukup lama digunakan karena sudah banyak kotoran dan kerak yang sulit dibersihkan. Dengan melakukan cuci detailing minimal setahun sekali, motor jadi lebih awet dan meminimalisir terjadinya karat ataupun korosi," tutup Yoga.
(mhg/din)
Komentar Terbanyak
Jangan Kaget! Biaya Tes Psikologi SIM Naik, Sekarang Jadi Segini
Jangan Pernah Pasang Stiker Happy Family di Mobil, Pokoknya Jangan!
Naik Taksi Terbang di Indonesia, Harganya Murah Meriah