Cara Cepat Hilangkan Tinta Ungu Bekas Nyoblos yang Nempel di Mobil

Cara Cepat Hilangkan Tinta Ungu Bekas Nyoblos yang Nempel di Mobil

Ruly Kurniawan - detikOto
Rabu, 17 Apr 2019 16:17 WIB
Foto: Ari Saputra
Jakarta - Setiap orang yang berpartisipasi dalam pesta demokrasi selalu meninggalkan jejak berupa tinta ungu di jari tangannya. Untuk beberapa orang, hal ini tentu tak menyenangkan sebab tinta tersebut bisa menyebar kemana saja seperti di mobil.

Noda tinta yang menempel sangatlah menyebalkan. Selain merusak pemandangan interior mobil seperti di dashboard, jok, maupun lingkar kemudi, menghilangkannya pun butuh perjuangan.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tapi tahukah detikers, ternyata ada cara mudah untuk menghilangkan noda tinta berwarna ungu ini, sebagaimana dikutik dari id.wikihow. Yaitu menggunakan bahan-bahan khusus seperti kain ataupun vinil.

1. Menghilangkan Tinta dari Kain dan Bahan Vinil


Setelah mengetahui bahwa ada noda tinta yang tertinggal di mobil, langsung lakukan pembersihan sebelum menyerap. Pertama, fokuslah untuk menghilangkan tinta tersebut dengan handuk kering atau kertas tisu. Lakukan dengan hati-hati, sambil agak menekan area yang terkena tinta.

Jangan menggosok-gosok area yang terkena tinta tadi, karena dapat menyebabkan tinta menyebar dan meresap ke dalam seratnya. Lebih baik bersihkan tinta dengan tisu dengan hati-hati sebanyak mungkin mulai dari bagian tepi tinta, ke bagian tengahnya.

2. Menggunakan alkohol

Noda tinta sering kali berhasil dibersihkan dengan alkohol, tanpa memandang ragam bahan pelapis jok dalam mobil. Namun untuk diingat menggunakan alkohol harus berhati-hati. Perhatikan kandungan alkohol, lebih baik yang 70 persen.

Sebelum membersihkan bagian pelapis jok yang terkena noda tinta, pertama-tama, tes alkohol pada bagian pelapis jok mobil yang tidak menyolok, untuk memastikan bahwa alkohol tidak akan merusak bahan pelapis tersebut.

Teteskan alkohol pada kain putih bersih dan jangan menuangkan langsung di atas nodanya. Basahi noda tinta dengan kain tersebut secara hati-hati. Jangan menggosok atau mengelapnya. Penggosokan akan menyebabkan noda tersebut menyebar. Terus ulangi proses ini hinga kainnya tak lagi menyerap tinta.

Jangan menggunakan alkohol pada kain berbahan asetat, rayon, atau triasetat. Kain jenis ini akan ternoda dan menyisakan noda seperti terkena pemutih, jika diberi alkohol.

3. Menggunakan cuka untuk noda tinta.

Sifat asam cuka mampu menghilangkan noda dengan efektif. Cuka ini aman digunakan, lembut di tangan, dan ramah lingkungan.

detikers bisa lakukan hal ini dengan mencampur satu sendok makan sabun pencuci piring dan dua sendok teh cuka putih ke dalam secangkir air. Gunakan larutan tersebut untuk membasahi area yang ternoda tinta menggunakan kain lembut dan gosok dengan lembut.

Biarkan selama 10 menit dan kemudian laplah dengan air dingin menggunakan kain yang lembut. Keringkan area tersebut secara menyeluruh.

4. Menggunakan hairspray


Hairspray adalah larutan yang kuat dan agak mudah menguap, yang dapat menjadi pembersih tinta yang efektif, dan digunakan dalam dosis kecil, baik pada kain maupun kulit.

Caranya, semprotkan sedikit hairspray di atas tinta, dan segera lap dengan lembut menggunakan kain yang bersih dan kering. Ulangi cara ini hingga tintanya hilang.

5 Coba pembersih noda komersil

Bila ragu untuk melakukan percobaan tadi, detikers bisa juga membeli pembersih komersil yang dijual di toko. Banyak produk pembersih yang tersedia seperti Oxi-Clean, Kaboom, Dry-cleaning solvent, dan lain sebagainya. (ruk/ddn)

Hide Ads