Toyota 86 modifikasi karya Tsuburaya Production dan Fiels ini disapa M78X86. Proyek mobil modifikasi menargetkan konsumen laki-laki atau perempuan berusia 40 hingga 50, yang telah mengenal Ultraman.
Toyota M78X86 sebenarnya telah diperkenalkan di Tokyo Auto Salon dan Osaka Auto Messe. Berkat sentuhan gaya Ultraman berwarna merah dan emblem senjata Ultraman yakni Yatsuzaki Kourin membuat mobil disukai orang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain itu Toyota 86 ini akan menawarkan modifikasi yang berbeda sesuai dengan selera konsumen, mulai dari modifikasi Full Kit dan base kit dengan 3 pilihan warna hitam, merah, dan biru.
Nah buat pencinta Toyota 86 yang ingin memilikinya harus mempersiapkan dana hingga 3.772.400 yen atau sekitar Rp 450 jutaan. Harga ini tentu lebih mahal karena model standar Toyota 86 dibanderol 3.373.800 yen (Rp 400 jutaan)..
Mobil konsep M78X86 ini sudah dipasarkan di berbagai diler Toyota.
(lth/ddn)












































Komentar Terbanyak
Kemenangan Gila Pebalap Indonesia Kiandra di Barcelona: Start 24, Finis ke-1
Warga Rela Antre Panjang di SPBU Swasta, Ketimbang Isi Pertalite Was-was Brebet
Wuling Darion Meluncur di Indonesia: Ada EV dan PHEV, Harga Mulai Rp 356 Juta