Motor Aston Martin Pertama Mulai Diuji di Sirkuit

Motor Aston Martin Pertama Mulai Diuji di Sirkuit

M Luthfi Andika - detikOto
Kamis, 25 Jun 2020 09:52 WIB
Motor pertama Aston Martin AMB 001
Motor pertama Aston Martin AMB 001 Foto: Pool (motorcyclenews)
Jakarta -

Akhirnya motor pertama Aston Martin yang berkolaborasi Brough Superior yakni AMB 001 mulai diuji di sirkuit. Artinya motor Aston Martin ini masih on the track untuk bisa dikirim ke tangan konsumen pada akhir 2020.

Dikutip yutube dan motorcyclenews, prototipe Motor Aston martin dan Brough Superior mulai diuji di sirkuit Pau-Arnos Prancis. meski masih disajikan dalam bentuk kamuflase, motor prototipe ini menawarkan desain yang berbeda dengan memiliki suspensi pada bagian tengah bukan pada sisi roda. Tampilan motor sport juga tidak bisa dihindari dengan penggunaan fairing.

"Salah satu fitur desain utama dari AMB 001 adalah sirip aluminium yang membentang sepanjang tangki bensin yang terbuat dari serat karbon, melewati bawah pelana dan keluar ke belakang. Tampilan bodi juga memiliki kemewahan menerapkan diberbagai sisi untuk bisa menambah kesan ekslusif," ujar Brought Superior CEO Thierry Henriette.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebagai catatan motor ini bakal dibanderol 108.000 Euro (Rp 1,7 miliar) termasuk pajak, dan hanya akan diproduksi sebanyak 100 unit di seluruh dunia. Soal ketangguhan motor ini jangan pernah diragukan karena motor ini dikatakan akan mengusung fitur turbocharged yang mampu menyemburkan 108 tenaga kuda.

Motor Super pertama buatan Aston MartinMotor Super pertama buatan Aston Martin Foto: Istimewa

"Semua orang yang terlibat telah berhasil membuat kemajuan luar biasa dengan pengembangan AMB 001, terlepas dari tantangan yang kita semua hadapi. Khusus motor ini, seperti mobil kami, merupakan hasil perpaduan desain yang indah dengan teknologi modern untuk menghasilkan sepeda yang akan dibanggakan oleh setiap kolektor. Kami senang melihat kemajuan yang telah dicapai," kata Aston Martin Executive Vice President and Chief Creative Officer, Marek Reichman.

ADVERTISEMENT

[Gambas:Youtube]







(lth/din)

Hide Ads