Mitsubishi Pajero Sport Foto: Rachman Haryanto |
Seolah merasakan apa yang dialami dengan Terra, baik Trailblazer maupun mu-X juga sulit mendobrak dominasi Fortuner dan Pajero Sport.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Melirik data distribusi wholesales Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) periode Januari hingga Mei 2019, di segmen itu Mitsubishi Pajero Sport menjadi rajanya. Total ada 8.454 unit Pajero Sport terdistribusi sepanjang lima bulan pertama tahun 2019 ke seluruh diler-diler Mitsubishi.
Kemudian di tempat kedua ada Fortuner dengan angka distribusi sebesar 7.617 unit. Nasib Terra lebih baik dari dua pendahulunya Trailblazer dan mu-X. Nissan masih mampu mengirimkan 364 unit Terra ke seluruh dilernya.
Toyota Fortuner Foto: Rachman Haryanto |
Trailblazer dan mu-X masing-masing terdistribusi sebanyak 171 unit dan 105 unit. Dibandingkan ketiga pesaingnya, Trailblazer dan mu-X hanya menawarkan satu varian bermesin 2.500cc.
Kembali ke Terra, Nissan sendiri mengakui sebagai pendatang baru di segmen ini Terra mengalami kesulitan.
Baca juga: Membuktikan Keperkasaan Nissan Terra |
"Jadi kami harus buat konsumen percaya diri dan merasa bahwa mobil ini representasi dari diri mereka di depan kolega dan masyarakat. Mobil juga harus cukup praktis untuk digunakan harian. Itulah yang ingin kami coba penuhi dan beri tahu masyarakat. Karena mereka masih berpikir tentang Pajero atau Fortuner (saat beli SUV premium) karena rekam jejak mereka yang lebih lama," sebut Presiden Direktur Nissan Motor Indonesia Isao Sekiguchi beberapa waktu lalu.
(dry/ddn)












































Mitsubishi Pajero Sport Foto: Rachman Haryanto
Toyota Fortuner Foto: Rachman Haryanto
Komentar Terbanyak
Ketemu Fortuner Berstrobo Arogan di Jalan, Viralin!
Perang Harga Mobil China di Indonesia: Merek Lain Dibikin Ketar-ketir
Viral Bocah 9 Tahun di Makassar Dapat Hadiah Ultah Lamborghini Revuelto Rp 23 M