Karena harganya yang mahal, tak semua orang mampu membeli mobil seperti itu. Tapi, tampaknya banyak cara untuk memiliki mobil serupa, salah satunya membuat replikanya.
Baca juga: Mencurigakan, Ada Lamborghini Seharga Innova |
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Istimewa |
Tapi, saat dilihat di siang hari ternyata 'LaFerrari' ini memiliki karat di beberapa titik bodinya. Pun mobil replika ini tidak memiliki kaca yang menutup kabin.
Dari foto yang beredar, replika LaFerrari tersebut membuat orang penasaran. Banyak yang mengintip dalaman LaFerrari yang berkarat tersebut.
Eksterior mobil tampaknya dibangun seluruhnya dari lembaran logam. Sayangnya, masih banyak bagian yang terlihat kasar.
Tidak diketahui mobil apa yang digunakan sebagai basis LaFerrari replika ini. Tapi dilihat dari belakang, mobil ini benar-benar ingin menyerupai LaFerrari dengan empat pipa knalpot dan sayap spoiler besar. (rgr/ddn)












































Foto: Istimewa
Komentar Terbanyak
Kok Bisa Bobibos Sulap Jerami Jadi BBM RON 98?
Ngamuk Ditegur Lawan Arah, Pemotor di Lebak Bulus Pukul Penegur!
Shell, BP, Vivo Siap Jualan Bensin Lagi, Stok Mulai Tersedia