Presiden Direktur PT Nissan Motor Indonesia Iseo Sekiguchi mengatakan, hal itu dilakukan untuk memperoleh efisiensi produksi aliansi mereka (Livina-Xpander). Permintaan pasar tentang transmisi CVT pun diakui tak begitu tinggi.
"Seperti yang dikatakan tadi tentang bagaimana kita membuat efisiensi dan optimalisasi dari aliansi. Tapi saya rasa, yang patut diperhatikan pertama adalah apa yang diinginkan dan diperlukan pasar Indonesia," katanya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Memang, ada perbedaan di transmisi pada Livina ini. Tetapi percaya, kita selalu mengabulkan apa yang diminta dan diperlukan pasar. Kita juga melihat kesuksessan Mitsubishi sebelumnya (dengan platform Xpander) sehingga kita yakin akan mendapatkan respons yang positif pula," lanjut Sekiguchi.
Dalam kesempatan yang sama Sekiguchi menjamin kenyamanan Nissan Livina 2019 tidaklah hilang. "Silahkan Anda rasakan sendiri sensasi berkendara Livina baru ini. Yang jelas, (Livina tanpa CVT-Red) kita akan kompetitif," terang Sekiguchi.
(ruk/ddn)
Komentar Terbanyak
Kok Bisa Oknum TNI Lawan Arah Ditegur Karyawan Zaskia Mecca Malah Mukul?
Permohonan Maaf Pemotor Nmax yang Viral Adang Bus di Tikungan
Komunitas Motor tapi Tak Tahu Etika: Adang Bus di Tikungan, Turunan, Marka Garis Solid