Jepang Jadi Kiblat Modifikasi Mobil

Jepang Jadi Kiblat Modifikasi Mobil

Luthfi Anshori - detikOto
Rabu, 23 Jan 2019 19:15 WIB
Modifikasi NMAA Foto: NMAA
Jakarta - Selain menjadi negara penghasil merek-merek otomotif ternama dunia, Jepang juga menjadi salah satu kiblat modifikasi mobil dunia.

Beberapa event pameran modifikasi Jepang seperti Tokyo Auto Salon maupun Osaka Automesse (OAM), kerap menjadi ajang peluncuran konsep modifikasi mobil terbaru maupun produk aftermarket berskala internasional.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut founder National Modificator & Aftermarket Association (NMAA) Andre Mulyadi, Jepang bisa menjadi negara maju dalam hal modifikasi mobil karena memang sudah berkecimpung sejak lama.

"Pameran otomotif seperti di Osaka itu, usianya sudah lebih dari 20 tahun," ujar Andre, di Jakarta Selatan, Rabu (23/1/2019).

Karena sudah diselenggarakan sejak lama, maka industri modifikasi di Jepang sudah terbentuk. "Ketika mereka sudah ada platform-nya maka semua bisa ketemu aftermarket dan si buildernya," terang Andre.



Sementara jika bicara pameran modifikasi di Indonesia sendiri, saat ini pameran modifikasi yang benar-benar menyatukan industri aftermarket, modifikator, dan agen pemegang merek baru diselenggarakan pada tahun lalu lewat ajang Indonesia Modification Expo (IMX) 2018.

"Nah kalau kita di Indonesia ini baru kemarin dibikin. Jadi memang agak terlambat, maka itu kita dorong terus industrinya di IMX," terang Andre.

Ditambahkan Andre, dalam hal modifikasi, Indonesia memiliki keunggulan dari sisi sumber daya dan bisa menjalin kolaborasi dengan builder dari negara-negara mapan.

"Dari sumber daya, sumber daya di Indonesia itu lebih murah dibanding negara lain. Jadi harga bersaing banget. Kalau dari desain, kita bisa kolaborasi dengan mana saja, Jepang Amerika, tapi produksinya tetap di Indonesia," jelas Andre. (lua/lth)

Hide Ads