Mengutip Thedrive, Rabu (2/1/2019), prototipe itu bernama Sound Sitter seperti bentuk mobil Honda S 600 klasik yang lucu dengan pengeras suara Bluetooth dijahitkan ke tubuh mobil yang empuk.
Speaker ini digunakan untuk memainkan suara 37 mesin mobil Honda yang berbeda, dari pickup 1963 T360 hingga 2019 NSX.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam sebuah tes yang dilakukan Honda, 12 bayi berumur enam hingga 16 bulan dipantau ketika mereka sedang merajuk, rewel, dan menangis kemudian didekatkan dengan Sound Sitter selama dua menit, begitu pun pernafasan dan detak jantungnya dipantau.
Meskipun tidak begitu ilmiah, Honda menyebut hasilnya 11 dari 12 bayi berhasil ditenangkan lewat raungan suara mesin.
Yang mengejutkan, Honda menemukan bahwa bawi yang didekatkan dengan raungan Twin Turbo NSX Acura didapati lebih rileks dibandingkan CRX atau bahkan minivan Odyssey.
Honda menyebut suara revving twin turbo 3.5 liter V6 Honda paling nyetel untuk menciptakan dengungan frekuensi rendah yang didengar seorang bayi di dalam rahim ibunya.
Padahal seperti yang diketahui biasanya mobil sport terkenal dengan kegaharan, dan suara adalah bagian besar dari gambar kendaraan performa tinggi. Tapi, sedari dini anak-anak kecil pun hatinya mulai tercuri.
Namun sayangnya Honda belum berminat untuk menjual mainan lucu ini baik di Jepang maupun wilayah lainnya.
(riar/rgr)
Komentar Terbanyak
Jangan Pernah Pasang Stiker Happy Family di Mobil, Pokoknya Jangan!
Naik Taksi Terbang di Indonesia, Harganya Murah Meriah
Kenapa Sih STNK Tak Berlaku Selamanya dan Harus Diperpanjang?