Perjalanan KTM Road Warriors 2018 Jakarta-Surabaya memasuki hari kedua. Menggunakan tiga motor dari KTM yakni Duke 200, Duke 250, dan Duke 390 serta Wuling Cortez dan Toyota Hilux, rombongan akan berpacu dari Karawang ke Cirebon.
Namun rombongan menyempatkan diri untuk berkunjung ke Rumah Singgah Bung Karno Rengasdengklok terlebih dahulu. Tak terlalu jauh dari penginapan, perjalanan hanya memakan waktu satu jam.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Road Warriors KTM ke Tugu Proklamasi Karawang. Foto: Pradita Utama |
Suhu panas masih menyengat para Road Warriors 2018 sebagaimana hari pertama. Truk dan bus juga masih jadi penghias jalanan. Kecepatan laju pasukan dituntut untuk menyesuaikan.
Sesampainya, sambutan hangat datang dari tuan rumah yakni keluarga Djiauw Kie Siong. Es teh manis dan rempeyek suguhan utamanya. Diskusi dan tukar informasi pun tak kalah menariknya.
Kunjungan Road Warriors KTM ke Rumah Sejarah Rengasdengklok. Foto: Pradita Utama |
Tidak terasa hampir dua jam dihabiskan di sana. Kami pun seperti dibawa ke zaman ketika Ir Soekarno sedang mempersiapkan kemerdekaan Indonesia.
Perjalanan dilanjutkan setelah mencari santap siang. Tepatnya pukul 12.00 WIB, anggota KTM Road Warriors 2018 langsung tancap gas menuju kota berikutnya.
Tak banyak rintangan dalam perjalanan kedua ini. Pun dengan pemandangan yang disuguhkan. Truk, panasnya terik matahari, serta jalanan bergelombang masih jadi pemanis riders.
"Jalur kita cukup padat kendaraan dan banyak truk. Jalanan juga bergelombang serta berlubang. Jadi jaga jarak dan kecepatan," saran Instruktur Rifat Drive Labs, Andry Berlianto kepada anggota KTM Road Warriors 2018.
Tapi di beberapa kesempatan riders bisa menggeber motor guna mencoba performanya. Kecepatan KTM Duke 200 yang detikOto gunakan sendiri bisa tembus hingga 120 km/jam. (ruk/rgr)












































Road Warriors KTM ke Tugu Proklamasi Karawang. Foto: Pradita Utama
Kunjungan Road Warriors KTM ke Rumah Sejarah Rengasdengklok. Foto: Pradita Utama
Komentar Terbanyak
Ketemu Fortuner Berstrobo Arogan di Jalan, Viralin!
Perang Harga Mobil China di Indonesia: Merek Lain Dibikin Ketar-ketir
Viral Bocah 9 Tahun di Makassar Dapat Hadiah Ultah Lamborghini Revuelto Rp 23 M