Adu Banteng dengan Mobil, Pemotor Sampai Melayang

Adu Banteng dengan Mobil, Pemotor Sampai Melayang

Rizki Pratama - detikOto
Rabu, 29 Agu 2018 09:49 WIB
Pemotor Adu Banteng dengan Mobil. Foto: Istimewa
Toronto - Berkendara di jalanan akan dihadapkan pada risiko kecelakaan. Risiko tabrakan bisa terjadi dengan mobil, pejalan kaki, sepeda, dan lainnya. Konsentrasi selama berkendara menjadi hal utama agar perjalanan aman. Bagaimanapun tidak ada jaminan Anda tidak terkena kecelakaan meski sudah berkendara dengan aman dan hati-hati.

Seorang pengendara motor di Toronto mengalami tabrakan 'adu banteng' dengan sebuah mobil. Tabrakan ini seketika membuat pengendara motor terlempar dari kendaraannya lalu terhempas ke pinggir jalanan.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pada video yang diunggah di Youtube, sebuah mobil Mercedez-Benz hendak belok kiri di sebuah perempatan. Lalu tiba-tiba pengendara motor trail melintasi perempatan itu dan kecelakaan tak bisa dihindari.



Pengendara motor menabrak bagian fender mobil dengan kecepatan tinggi. Tabrakan seketika menyebabkan rider terlempar dan berputar di udara dengan rotasi 360 derajat sebanyak dua kali sebelum mendarat di pinggir jalan.

Menurut polisi, pengendara berusia 30-an ini menderita luka parah tetapi tidak mengancam nyawa. Tidak ada jawaban berapa yang biaya akan dibebankan.

[Gambas:Youtube]



Saksikan juga video 'Truk Vs Odong-Odong di Cakung, Belasan Anak Terluka':

[Gambas:Video 20detik]

(rgr/ddn)

Hide Ads